Jakarta (ANTARA News) - Ruko Mangga Dua Elok di Jl. Mangga Dua Abdad, Kawasan Pangeran Jayakarta, Mangga Dua, Jakarta Pusat, Selasa sekitar pukul 03.45 WIB, terbakar.

Jaelani, petugas Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat, yang dihubungi membenarkan terjadinya kebakaran yang dilaporkan terjadi di lantai empat gedung Ruko Mangga Dua Elok.

"Tadi dilaporkan terjadi pukul 03.45 WIB," ujarnya.

Ia menambahkan, pihaknya telah mengerahkan sedikitnya 18 unit mobil pemadam kebakaran dari Dinas PMK Jakarta Pusat untuk memadamkan kobaran api.

Menurut Jaelani, ruko yang terbakar itu dikabarkan merupakan toko yang menjual barang-barang elektronik.

Ia berharap petugas bisa segera memadamkan api karena tidak jauh dari lokasi itu terdapat sebuah sungai sehingga petugas tidak sulit mendapatkan air.

Hingga berita ini diturunkan, petugas masih berusaha memadamkan kobaran api yang hingga kini belum diketahui penyebabnya. (A041/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010