Jakarta (ANTARA) - Pelayanan vaksinasi COVID-19 untuk pekerja/karyawan mal serta pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) di Jakarta Utara sudah bisa dilakukan di Emporium Pluit Mal sejak Selasa.

Selain itu, Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja DKI Jakarta, Ellen Hidayat di Jakarta mengatakan ada 10 sentra vaksinasi di pusat belanja lain yang membuka pelayanan vaksinasi, yakni Senayan City (Jakarta Pusat), Gandaria City, Pondok Indah Mal, Kota Kasablanka, Lippo Mal Kemang dan Blok M Plaza (Jakarta Selatan).

Selanjutnya Lippo Mal Puri dan Mal Taman Anggrek, (Jakarta Barat) serta Mal Artha Gading, Mal Of Indonesia (Jakarta Utara).

"Sentra vaksinasi di mal-mal ini menyasar pelaku UKM dan pelayan publik/karyawan yang bekerja di ousat belanja di DKI Jakarta," kata Ellen dalam keterangan tertulisnya.

Hingga saat ini terdata kebutuhan kuota vaksin yang dibutuhkan untuk 85 pusat belanja anggota APPBI sekitar 95.700 dosis.

Ellen mengatakan karyawan yang bekerja di pusat belanja juga merupakan kelompok garda depan yang berinteraksi dengan publik.

Karena itu, mereka layak dijadikan kelompok prioritas penerima vaksin sebagaimana amanat Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar kekebalan kelompok di Indonesia segera tercapai.

Baca juga: Menparekraf "kick off" program vaksinasi pelaku ekraf di Jakarta
Baca juga: Vaksinasi lansia di Jakarta Utara tetap berlangsung selama Ramadan
Sejumlah karyawan Jakpro Group berfoto usai divaksin diÊJakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Rabu (31/3/2021) ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/wsj. 
Ellen mengatakan saat ini ada 28 pusat belanja lagi yang sedang dipersiapkan APPBI untuk menjadi sentra vaksinasi berikutnya.

Ia berterima kasih karena adanya kolaborasi dan sinergi yang sangat baik dari Kementerian Kesehatan, Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Perdagangan  dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Harapan dan keinginan dari asosiasi retailer yang ada bisa diwujudkan oleh APPBI.

Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Sri Haryati hadir menyaksikan pelaksanaan vaksinasi di Emporium Mal Pluit.

Sri menyampaikan sambutan baik Pemprov DKI atas kesediaan pusat belanja di DKI untuk menjadi tempat pelaksanaan vaksinasi COVID-19.

Dia menambahkan, sinergi dan kolaborasi yang baik memang sangat dibutuhkan dewasa ini. Pemprov DKI akan membantu mengatur kebutuhan seperti penyediaan tenaga kesehatan, sarana mini unit rawat intensif (Intensive Care Unit/ICU), ambulans serta peralatan dan perlengkapan standar yang dibutuhkan.

Khusus vaksinasi ini, Emporium Pluit Mal menggunakan Skenoo Hall sebagai lokasi pelaksanaan vaksinasi dan bekerjasama pula dengan Rumah Sakit Ciputra Citra Garden City sebagai penyedia tenaga kesehatan.

Pemprov DKI menyediakan 4.500 kuota vaksin untuk mendukung pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Kuota itu akan diberikan kepada UKM binaan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, karyawan "tenant" Emporium Pluit Mal dan karyawan dari sejumlah mal sekitar Jakarta Utara. "Ini juga sebagai langkah awal pemberian vaksinasi bagi karyawan 'tenant' yang ada," kata Sri.

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021