Jakarta (ANTARA News) - PT Liga Indonesia kembali mengambilalih peranan panitia pelaksana pertandingan Persija untuk putaran Delapan Besar Piala Indonesia musim ini.

"Kami mengambilalih tugas Persija. Sebab hingga tujuh hari menjelang pertandingan tidak ada tanda-tanda kesiapan dari panpel Persija," ujar Sekretaris PT Liga Indonesia, Tigorshalom Boboy, Selasa.

PT Liga, kata Tigor, memutuskan mengambilalih karena pertandingan perdana Persija versus Persik Kediri akan digelar Sabtu 17 Juli mendatang. Pengambilalihan ini sudah diinformasikannya kepada kedua tim yang akan bertanding.

Mengenai tempat pelaksanaan, PT Liga Indonesia memutuskan leg pertama  digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Selain waktu yang sudah mendesak, pengambilalihan juga dimaksudkan agar tidak ada perubahan dalam jadwal pertandingan yang sudah ditetapkan. Perubahan jadwal bisa mengganggu kegiatan lain seperti Pemusatan Latihan Nasional dan menjelang masuknya bulan suci Ramadhan.

Sesuai hasil drawing beberapa waktu lalu, Persija seharusnya menjadi tuan rumah pada leg pertama. Namun tim "Macan Kemayoran" yang harus mematuhi jadwal tersebut, tak kunjung memenuhi syarat-syarat untuk menggelar laga hingga H-7.

"Sampai dengan H-7 tak ada tanda-tanda kesiapan dari panpel Persija sehingga kami harus mengambil alih tugas mereka," ujar Tigor sambil menambahkan bahwa putaran delapan besar Piala Indonesia digelar setiap hari mulai Kamis 15 Juli mendatang.

Meski telah memutuskan, namun PT Liga sampai kini belum menerima tanggapan resmi dari Persija terkait dengan penunjukkan Stadion Manahan sebagai tempat laga. Sedangkan kubu Persik menyatakan tak keberatan dengan pemindahan tempat itu.

Antisipasi mengenai terjadinya pemindahan tempat bertanding, lanjutnya, sudah diungkapkan kepada seluruh (delapan) kontestan saat dilakukan undian beberapa waktu lalu.

"Jadi, saya pikir klub sudah mengerti dengan kebijakan seperti ini," ujarnya.

Jadwal babak 8 besar Piala Indonesia:
  • Kamis, 15 Juli 2010: Pelita Jaya vs Persipura
  • Jumat, 16 Juli 2010: Sriwijaya FC vs Persebaya
  • Sabtu, 17 Juli 2010: Persija vs Persik Kediri
  • Minggu, 18 Juli 2010: Arema vs Persib
  • Senin, 19 Juli 2010: Persipura vs Pelita Jaya
  • Selasa, 20 Juli 2010: Persebaya vs Sriwijaya FC
  • Rabu, 21 Juli 2010: Persik vs Persija
  • Kamis, 22 Juli 2010: Persib vs Arema
(PSO-132/T009/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010