Karawang (ANTARA News) - Persipura Jayapura mempermalukan tim tuan rumah Pelita Jaya dengan skor 6-1 pada babak delapan besar Piala Indonesia di Stadion Singaperbangsa Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis sore.

Dalam pertandingan itu Boaz Salossa menjadi bintang kemenangan Persipura dengan mencetak empat gol sekaligus. Sedangkan dua gol lagi dihasilkan Gerald Pangkali.

Sementara satu gol tunggal Pelita Jaya tercipta melalui kaki Jajang Mulyana.

Persipura terlihat begitu mudah menciptakan gol, terbukti saat pertandingan baru berjalan delapan menit, Gerald Pangkali sudah mampu membobol gawang lawan setelah memanfaatkan kesalahan pemain belakang Pelita Jaya, Juprianto, yang hendak membuang bola.

Tetapi, bola hasil tendangan salto Juprianto justru jatuh di kaki Gerald dan langsung disambar hingga menggetarkan gawang Pelita Jaya yang dijaga Ali Barkah.

Gol tersebut seakan menaikkan semangat skuad Persipura, hingga pada menit ke-16 Boaz berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0, setelah mendapat umpan jauh dari Imanuel Wanggai.

Kemudian dalam tempo empat menit, tepatnya pada menit ke-20, anak asuh Jacksen F Tiago mampu memperbesar keunggulan melalui kaki Boaz.

Terciptanya gol ketiga Persipura terjadi setelah mendapat umpan dari Wanggai dan melewati pemain belakang Pelita Jaya, Juprianto.

Ketinggalan 3-0 membuat skuad Pelita Jaya menggencarkan serangan dan berusaha memperkuat barisan pertahanan. Setelah terjadi gol ketiga itu, pelatih Djajang Nurjaman menurunkan penjaga gawang yang duduk di bangku cadangan, I Made Kadek Wardana, untuk mengganti Ali Barkah.

Namun, usaha Djajang untuk membendung bola ke gawang tidak berhasil, karena pada menit ke-28, gawang yang baru dijaga I Made itu langsung bergetar lewat tandukan Boaz yang menyempurnakan tendangan Ortizan Solossa.

Pelita Jaya kembali tertinggal, 4-0. Hingga wasit Jumadi Effendi meniup pluit panjang pertanda istirahat, skor tidak berubah, tetap 4-0 untuk keunggulan Persipura.

Memasuki babak kedua dengan keunggulan 4-0 tidak membuat skuad Persipura mengendurkan tekanan. Anak Asuh Jackesn F Tiago itu terus melakukan tekanan dan kurang bisa diimbangi skuad Pelita Jaya. Sehingga, pada menit ke-49 skuad Persipura kembali menyobek gawang Pelita Jaya yang dikawal I Made.

Gol yang menambah keunggulan Persipura menjadi 5-0 itu terjadi melalui pemain depan Persipura, Gerald Pangkali. Kemudian pada menit ke-75 Boaz kembali menjebol gawang Pelita Jaya yang keempat.

Dalam pertandingan tersebut, tim tuan rumah Pelita Jaya baru memperoleh gol pada menit ke-84 melalui kaki Jajang Mulyana, setelah memanfaatkan bola muntah dari penjaga gawang Persipura yang dijaga Jendry Pitoy usai menangkis tendangan keras Marwan.

Hingga pertandingan selesai, skor tetap 6-1 dengan kemenangan Persipura. (*)
(KR-MAK/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010