Jakarta (ANTARA News) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia, Senin, dibuka naik 0,13 persen, menyusul pembelian masif pada sejumlah saham lapis dua.

Indeks Bursa Efek Indonesia (BEI) naik 3,984 poin menjadi 3.064.522 poin, sementara indeks LQ-45 bertambah 0,817 poin atau 0,13 persen menjadi 584,401.

Kenaikan indeks BEI itu terutama dipicu membaiknya ekspor Indonesia dan Produk Domestik Bruto (PDB) yang memicu pelaku pasar kembali memburu saham-saham tersebut. (*)

H-CS/S004

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010