Jakarta (ANTARA News) - PT Smart Tbk yakin laporan verifikasi independen (IVEX) akan menunjukkan bahwa perusahaan itu adalah pelaku usaha yang bertanggung jawab dan berperan penting dalam mendorong produksi minyak kelapa sawit lestari.

"Kami memiliki keyakinan penuh bahwa laporan IVEX akan menunjukkan fakta bahwa Smart adalah sebuah perusahaan yang bertanggung jawab," kata Direktur Utama Smart Daud Dharsono dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.

Menurut Daud, laporan independen itu akan menunjukkan bahwa tuduhan yang dilontarkan LSM lingkungan Greenpeace merupakan gambaran yang keliru.

Laporan tersebut, ujar dia, juga menunjukkan bahwa pengembangan dan pengelolaan perkebunan kelapa sawit oleh Smart dilakukan secara bertanggung jawab dan berintegritas.

Ia juga menjelaskan, laporan itu juga akan menjadi titik landasan bagi semua pihak karena verifikasi dinilai telah dilakukan secara independen, ilmiah, serta dengan dasar yang kuat dan tidak dapat dibantah.

"Laporan ini akan memberikan fakta yang ingin kami tunjukkan kepada seluruh pemangku kepentingan," kata Daud.

Laporan IVEX itu disusun Control Union Certification (CUC) dan BSI Group, yang keduanya adalah badan sertifikasi terkemuka dunia. Mereka dibantu oleh tenaga ahli dari Institut Pertanian Bogor (IPB).

Greenpeace Asia Tenggara menuding salah satu perusahaan produsen pulp dan paper di Indonesia, masih terus merusak hutan dan menyebabkan punahnya keanekaragaman hayati penting.

Tudingan LSM bidang lingkungan itu antara lain dipublikasikan dalam laporan bertajuk "How Sinar Mas is expanding its empires of destruction". (*)

(M040/A023/AR09)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010