Cikeas (ANTARA News) - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono meminta semua kader Partai Demokrat untuk bersabar dan tetap tenang meski sering menerima "serangan" atau kritikan dari pihak lain.

Yudhoyono mengatakan hal itu ketika memberikan pengarahan dalam buka puasa bersama Partai Demokrat di kediaman pribadinya di Puri Cikeas, Bogor, Minggu petang.

Menurut Yudhoyono, banyak serangan politis diarahkan kepada Partai Demokrat dan kepada dirinya selaku Presiden. Meski demikian, Yudhoyono mengimbau semua kader untuk bersabar dan tidak terbawa emosi."Kalau emosi ketemu emosi hasilnya bentrok," katanya.

Kader Partai Demokrat, katanya, harus tetap bertindak secara rasional, sehingga bisa mencari solusi atas segala masalah yang dihadapi bangsa.

Para kader juga diharapkan menggunakan bahasa yang baik, terkontrol, dan terukur, dalam menyikapi segala situasi.

Menurut Yudhoyono, Partai Demokrat masih memiliki tugas berat, yaitu mendukung jalannya pemerintahan hingga 2014.

"Partai Demokrat terus ikut menyukseskan apa yang ingin dicapai sampai 2014," kata Yudhoyono.

Kader Partai Demokrat diminta turut mendorong pertumbuhan ekonomi dan demokratisasi sebagai fokus utama reformasi jilid ke-2.

Mereka juga diminta untuk bekerja guna menyelamatkan sistem pemerintahan presidensial, investasi, penggunaan APBN dan APBD yang lebih baik, dan pemerataan logistik nasional.

Dalam acara yang sama, Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum meminta kader Partai Demokrat untuk mengendalikan diri untuk tidak memberikan pernyataan yang sulit dipahami.

"Kurangi yang tidak penting, termasuk menghindarkan diri dari pernyataan-pernyataan yang kurang bisa dipahami," kata Anas.
(F008/A038)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010