Jakarta (ANTARA News) - Satu-satunya tunggal putra Indonesia yang tersisa, Taufik Hidayat, Kamis meraih kemenangan mudah untuk maju ke perempat final Kejuaraan Dunia 2010.

Taufik yang menjadi unggulan kelima, hanya membutuhkan waktu 26 menit untuk menyisihkan pemain Thailand Tanongsak Saensomboonsuk dengan kemenangan 21-8, 21-14 di Stadion Pierre de Coubertin Paris, Prancis.

Juara dunia 2005 dan Olimpiade 2004 itu membuka pertandingan dengan langsung meraih 13 poin beruntun sebelum menutup game pertama dengan hanya memberi kesempatan lawannya mengumpulkan delapan angka.

Game kedua pun serupa, Taufik tidak terkejar setelah di awal sempat tertinggal 0-2 untuk mneyelesaikan pertandingan kurang dari setengah jam.

"Mudah-mudahan besok bisa lebih bagus dari hari ini karena makin hari mainnya tambah enak," kata Taufik yang kemungkinan bertemu unggulan pertama Lee Chong Wei di perempatfinal.

Chong Wei, pemain peringkat satu dunia yang tahun ini sudah menjuarai enam dari tujuh turnamen yang ia ikuti itu, akan memperebutkan tempat di perempatfinal dengan pemain Inggris Rajiv Ouseph.


Cedera

Sementara itu, langkah ganda campuran unggulan keempat Hendra Aprida Gunawan/Vita Marissa terhenti di babak 16 besar setelah mereka tidak melanjutkan pertandingan karena Hendra Cedera.

Mereka tertinggal 16-21, 10-15 saat memutuskan tidak melanjutkan pertandingan melawan pasangan China unggulan 10 Tao Jiaming/Zhang Yawen.

"Hendra cedera pergelangan kakinya," ujar Vita mengenai penyebab mereka tidak melanjutkan pertandingan setelah bermain selama 33 menit.

Mundurnya pasangan tersebut membuat unggulan teratas Nova Widianto/Liliyana Natsir sebagai satu-satunya ganda campuran yang tersisa setelah mereka mengalahkan pasangan Korea Selatan Yoo Yeon Seong/Kim Min Jung 21-17, 13-21, 21-19.

Nova/Liliyana akan melawan pasangan China unggulan delapan Zheng Bo/Ma Jin di perempatfinal.

Selain Taufik dan Nova/Liliyana, Indonesia mempunyai satu wakil lagi di babak delapan besar yakni ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan yang akan melawan pasangan Taiwan Fang Chieh Min/Lee Sheng Mu. (*)

(T.F005/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010