Padang (ANTARA News) - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Padang menyiagakan personil polisi untuk pengamanan lebaran Hari Raya Idul Fitri 2010.

"Kita menyiagakan personil polisi untuk pengamanan lebaran Hari Raya Idul Fitri tahun 2010 di Kota Padang," kata Wakpolresta Padang, AKBP Wisnu Handoko, di Padang, Senin.

Menurutnya, jumlah yang akan diturunkan untuk pengamanan lebaran nantinya di jajaran Polresta Padang sebanyak 564 personil polisi.

"Pengamanan lebaran, selain melibat dari jajaran Polresta Padang, juga dibantu dari jajaran Polda Sumbar, yakni sebanyak dua pleton (satu pleton 60 orang), satu unit penjinak bom (Jihandak) Polda Sumbar, serta satu SSK Samapta Polda," katanya.

Dia menambahkan, pengamanan di samping dari pihak kepolisian juga dibantu dari instansi terkait seperti Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP dan TNI.

Polresta Padang nantinya akan membuat sembilan pos pengamanan (Pospam) lebaran. "Pospam lebaran yang akan di buat di antaranya, di daerah Lubuk Begalung, Bungus, Air Pacah, Air Mancur, Pujasera dekat Pantai Padang, depan Plaza Andalas, dan Ladang Padi," kata Wisnu Handoko.

Dia mengatakan, masing-masing pospam nantinya akan ditempati sebanyak 10 orang personil polisi serta dari pihak terkait yang terlibat pengamanan lebaran.

"Personil polisi dalam menjalankan tugas nantinya dibagi dalam tiga shif, di antara mereka nantinya ada melakukan patroli untuk pemantauan keamanan wilayah," katanya.

Menurutnya, ada beberapa daerah di Kota Padang yang harus diwaspadai rawan bencana, seperti tanah longsor, serta rawan banjir.

Untuk daerah rawan longsor ada empat titik di antaranya jalan Padang menuju Solok, daerah Lubuk Paraku, Panorama I dan II, Bukit Gado-gado. "Sedangkan tempat rawan banjir yakni, Parak Gadang, By Pass Air Pacah, Adi Negoro," kata Wisnu Handoko.

Dia menambahkan, meski Polresta Padang memfokuskan pada pengamanan arus mudik dan balik lebaran, tapi tidak tertutup kemungkina pengamanan terhadap kriminalitas.

"Di samping pengamanan lebaran, kita juga mengantisipasi terjadinya kriminalitas di wilayah hukum Kota Padang," katanya.

Untuk pengamanan lebaran nantinya, lanjut Wisnu Handoko, Polresta Padang mulai 3 September hingga 20 September 2010. "Pengamanan lebaran akan mulai intensif pada H-7 hingga H+7 lebaran yang jatuh pada 10-11 September 2010 mendatang," kata Wisnu. (ANT-031/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010