Jakarta (ANTARA) - Tottenham selangkah lagi akan menunjuk Paulo Fonseca sebagai pelatih baru mereka, menurut laporan BBC Sport pada Rabu.

Spurs telah mencari pelatih baru sejak pemecatan Jose Mourinho pada April, tetapi usaha mereka untuk mendatangkan mantan pelatih Inter Milan dan Chelsea Antonio Conte gagal pada awal Juni.

Mantan pelatih Roma, Fonseca diincar oleh direktur pelaksana sepak bola baru Spurs, Fabio Paratici.

Baca juga: Wolves dekati pelatih AS Roma Paulo Fonseca untuk gantikan Nuno

Proses pembicaraan dimulai pekan lalu dan segera negosiasi antara kedua pihak akan rampung.

Selain kepergian Mourinho, yang telah bergabung ke AS Roma, Spurs harus menghadapi ketidakpastian seputar masa depan kapten timnas Inggris Harry Kane.

Kane mengklaim bahwa ia memiliki kesepakatan dengan ketua Spurs, Daniel Levy agar diizinkan meninggalkan klub musim panas ini.

Baca juga: Roma tunjuk Jose Mourinho gantikan Paulo Fonseca musim depan
Baca juga: Tottenham Hotspurs jalin kesepakatan dengan PSV untuk Steven Bergwijn


Sementara itu, menemukan pengganti Mourinho terbukti lebih merepotkan daripada yang dibayangkan.

Selain Fonseca, Spurs sebelumnya juga mengincar pelatih Erik ten Hag dari Ajax dan Brendan Rodgers dari Leicester City. Namun, kedua pelatih tersebut berkomitmen di klub mereka masing-masing.

Spurs bahkan mencoba untuk memulangkan mantan pelatih mereka, Mauricio Pochettino, tetapi Paris Saint-Germain membantah akan melepaskan pelatih asal Argentina itu.

Baca juga: Babak kedua di Old Trafford penyesalan terbesar Roma musim ini
Baca juga: Digasak MU 2-6, pelatih sebut penampilan babak kedua Roma serba salah

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021