Subang (ANTARA News) - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang Jawa Barat, Wawan Setiawan, di Subang, Senin, mengatakan, selama pelaksanaan mudik Lebaran puskesmas di daerah itu buka selama 24 jam.

Menurut Wawan, pelayanan 24 jam selama arus mudik hingga arus balik merupakan upaya optimalisasi pelayanan kesehatan bagi para pemudik.

Beberapa fasilitas yang terdapat di puskesmas selama perjalanan mudik hingga arus balik Lebaran tahun ini, kata Wawan, terdiri atas posko peristirahatan hingga pelayanan cepat darurat terhadap pasien atau pemudik yang mengalami kecelakaan lalu lintas.

Jumlah puskesmas yang disiagakan selama 24 jam per hari, menurut Kepala Dinkes Kabupaten Subang, terdapat sebanyak 40 puskesmas.

"Sebanyak 40 puskesmas tersebut disebar secara menyeluruh dari mulai kawasan pantura, jalur tengah Purwakarta - Indramayu hingga daerah selatan Subang," lanjut Kepala Dinkes Kabupaten Subang.

Dia menjelaskan, pelayanan kesehatan selama arus mudik hingga arus balik Idul Fitri turut dibantu dengan disiagakannya sebanyak 40 unit kendaraan puskesmas keliling serta satu unit kereta jenazah.
(ANT-051/B010)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010