Bogor (ANTARA News) - Sebanyak 367 orang pelajar dari berbagai tingkatan sekolah di Kota Bogor ikut ambil bagian dalam Turnamen Plus Seven Open Badminton 2010 yang digelar SMA Negeri 7 Bogor dalam rangka memperingati hari jadi ke-19 sekolah tersebut.

Para peserta merupakan pebulutangkis pelajar yang ada disetiap sekolah. Mereka terdiri dari 132 orang peserta tingkat Sekolah Dasar, 126 orang dari tingkat SMP dan 109 orang pelajar SMA.

Turnamen Bulu Tangkis se wilayah Bogor ini dibuka secara resmi oleh Wali Kota Bogor yang diwaliki Kasi Kesiswaan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora), Jamal. S, bertempat di di Aula SMA Negeri 7 Jalan Pamikul Ujung Perumnas Bantarjati Kecamatan Bogor Utara, Minggu.

Kegiatan tersebut mendapat sambutan positif dari pemerintah kota karena sudah yang ke delapan kalinya digelar. Jamal S mendukung diselenggarakannya turnamen yang secara runtin digelar setiap tahunnya.

"Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora-red) sangat mendukung kegiatan keolahragaan yang melibatkan para pelajar. Kegiatan ini dapat mengakomodir para pelajar untuk berprestasi," ucapnya.

Ia mengatakan, bahwa pemerintah kota khususnya Disdikpora memberikan apresiasi kepada para siswa yang berprestasi dibidang olahraga. Dimana setiap siswa dan siswi yang berprestasi dibidang olahraga mendapat kemudahan melanjutkan pendidikan ke jenjang sekolah lebih tinggi tanpa melalui tes.

"Bagi siswa yang berprestasi bidang olahraga mendapat kemudahan masuk sekolah tanpa tes, kita sudah menyediakan porsinya disetiap sekolah," kata Jamal.

Dilanjutkannya, turnamen sebagai sebuah upaya nyata untuk memberikan kontribusi bagi peningkatan prestasi olahraga bulutangkis di Kota Bogor.

Ia berharap melalui kegiatan tersebut dapat menemukan bibit-bibit atlet potensial, yang akan memperlancar proses regenerasi atlet bulutangkis di Kota Bogor.

Ditambahkannya, kejuaraan ini pun diharapkan mampu meningkatkan rasa cinta masyarakat Kota Bogor khususnya pelajar terhadap bulutangkis yang pada akhirnya akan mendorong masyarakat untuk bergerak sendiri mengembangkan bulutangkis.

"Secara tidak langsung, kedepannya masyarakat akan memberikan dukungan penuh ketika salah satu anggota keluarganya menekuni olahraga ini," ucapnya

Sementara Ketua KONI Kota Bogor yang diwakili Maman Suherman mengatakan, olahraga bulutangkis sangat populer di masyarakat.

Olahraga bulutangkis telah membuat merah putih bisa berkibar dipentas regional maupun internasional. Ia berharapa para pelajar yang ikut serta dapat menjadi bibit-bibit potensial atlet bulutangkis yang bisa mengharumkan nama bangsa nantinya.

"Kegiatan ini selain untuk mencari bibit pebulutangkis, kejuraan ini juga akan menjadikan ajang silaturahmi diantara para pemain bulutangkis se wilayah Bogor ini," kata Maman.

Turnamen yang sudah digelar sebanyak delapan kali ini akan berlangsung selama enam hari, mempertandindingkan tunggal putra dan putri, Ganda campuran dan Ganda putra dan putri dengan pertandingan sistem gugur. (LR/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010