Tokyo (ANTARA News) - Jepang akan menurunkan tim yang mungkin merupakan tim terkuat mereka pada ajang Piala Asia di Qatar, Januari 2011, termasuk para bintang mereka yang merumput di Eropa, kendati berbenturan dengan kalender pertandingan liga Eropa, demikian berita media massa, Jumat.

"Pelatih timnas (Alberto) Zaccheroni ingin membawa serta para pemain terbaiknya sebagai hal yang biasa," ujar direktur teknis Asosiasi Sepak Bola Jepang Hiromi Hara kepada media Jepang, Kamis.

"Hal ini juga berlaku bagi para pemain di Eropa."

"Ini akan menjadi turnamen paling bergengsi di Asia," katanya.

Jepang, tiga kali juara Piala Asia, berharap bisa meraih kembali gelar juara itu yang lepas dari tangan mereka di tahun 2007.

Piala Asia, yang diadakan setiap empat tahun sekali, biasanya dilangsungkan pada pertengahan tahun namun untuk tahun depan digelar mulai 7 hingga 29 Januari mendatang guna menghindari bulan-bulan bercuaca terpanas di negara Teluk itu.

Jadwal itu juga berarti turnamen tersebut akan dimainkan sementara banyak liga-liga Eropa tengah memasuki pertengahan musim mereka.

Hara mengatakan dia sudah mengirim surat kepada klub-klub tempat para pemain Jepang berpangkalan, dengan meminta agar mereka diperbolehkan bermain bagi pertandingan piala kontinental itu.

Timnas Jepang yang mengejutkan Argentina dengan menang 1-0 di kandang pada 8 Oktober saat Zaccheroni bertugas untuk pertama kalinya termasuk sembilan pemain yang bermain di Eropa.

Kesembilan pemain itu adalah pemain tengah CSKA Moscow Keisuke Honda, pemian baru Tom Tomsk Daisuke Matsui, pemain Borussia Dortmund Shinji Kagawa, pemain tengah Wolfsburg Makoto Hasebe serta bek Cesena Yuto Nagatomo.

Zaccheroni akan mengadakan kamp pelatihan di Jepang pada sekitar 26 Desember dan timnas itu akan bertolak ke Qatarpada 3 Januari, demikian Hara.(*)

AFP/A016/T009

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010