Conakry (ANTARA News/AFP) - Sedikitnya satu orang tewas dan puluhan orang lainnya terluka, Senin, dalam bentrokan antara pasukan keamanan dan para pendukung calon presiden Guinea Cellou Dalein Diallo, demikian menurut sumber polisi.

"Tentara telah menembak ke sekelompok pengunjuk rasa", menewaskan satu dari mereka di Ratoma, sebuah daerah pinggiran Conakry, kata sumber tersebut, yang menambahkan bahwa "puluhan orang terluka".

Kekerasan itu terjadi menjelang diumumkannya hasil pemilihan presiden pada Senin malam waktu setempat. Diallo telah mengancam akan menolak hasil pemilihan, sementara saingannya, Alpha Conde, telah mengklaim kemenangan. (S008/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010