Sumenep (ANTARA News) - Polisi menetapkan tersangka dalam kasus ledakan pada sepeda motor yang dikendarai warga Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Junahriya pada Senin (16/11).

"Tersangka yang kami tetapkan dalam kasus tersebut adalah perempuan dengan inisial nama `S`. Tersangka adalah pemilik sesuatu yang meledak yang saat itu dibawa oleh Junahriya," kata Kapolres Sumenep AKBP Susanto di Sumenep, Kamis.

Hasil pemeriksaan tersangka, kata dia, sesuatu yang meledak itu diduga "bom ikan" atau bondet.

"Saat ini, tersangka ditahan di ruang tahanan Mapolres Sumenep," kata Kapolres Susanto.

Pada Selasa (16/11) malam sekitar pukul 18.30 WIB, terjadi ledakan pada sepeda motor yang dikendarai Junahriya ketika berada di jalan setapak di Dusun Laok Lorong, Desa Bunpenang, Dungkek.

Akibat ledakan tersebut, Junahriya yang warga Desa Bicabbi, Dungkek, itu, tewas dengan kondisi mengenaskan, yakni bagian tubuhnya ditemukan tidak utuh di sekitar tempat kejadian perkara (TKP).

(KR-DYT/C004/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010