Sleman (ANTARA News) - Sebanyak enam finalis Miss Indonesia Earth 2010, Kamis mengunjungi pengungsi korban bencana letusan Gunung Merapi yang berada di Stadion Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Enam putri bumi Indonesia tersebut tiba di Stadion Maguwoharjo dengan didampingi anggota Komisi VIII DPR Ingrid Kansil yang juga istri Menteri Koperasi dan UKM Syarifuddin Hasan dan langsung menuju ke sekolah pintar Merapi.

Selain itu, mereka juga berkesempatan menanam pohon Sawo Filipina yang diberi nama Pohon Perdamaian yang menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan.

Setelah menanam pohon , para finalis Miss Indonesia Earth 2010 , kembali menyambangi para pengungsi yang telah berkumpul di sekolah pintar.

Para pengungsi yang mayoritas ibu-ibu tersebut antusias mengikuti berbagai kegiatan yang digelar seperti menyulam dan membuat kristik.

Alat-alat tersebut dibawa oleh rombongan untuk memfasilitasi pengungsi yang ingin kembali beraktivitas.

"Kami juga membawa buku-buku yang nanti bisa dipergunakan pengungsi, diharapkan ibu-ibu di sini tetap berkarya dan segera kembali bangkit dengan berbagai aktivitas," kata Inggrid.

Ia mengatakan, pihaknya akan membantu memfasilitasi proses produktif tersebut, termasuk membantu promosi ke berbagai daerah.

"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan tambahan keterampilan bagi ibu-ibu di sini, kami pun siap membantu mempromosikannya hasil karya pengungsi," katanya.

Bupati Sleman, Sri Purnomo mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi atas perhatian yang diberikan kepada pengungsi dan diharapkan kondisi segera kembali normal dan pengungsi bisa beraktifitas dan membangun hidupnya lagi.(*)
(V001/A011/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010