Liverpool (ANTARA News) - KLub Inggris Liverpool tampaknya berencana untuk cuci gudang alias menjual sejumlah besar pemainnya dalam rangka penyegaran tim pada bulan Januari ini.

Pelatih baru Liverpool, Kenny Dalglish dan Damien Comoli, telah menentukan beberapa pemain yang akan dijual untuk bisa mendatangkan para pemain baru.

Beberapa pemain yang akan dijual atau dipinjamkan antara lain Ryan Babel, Glen Johnson, Emiliano Insua, Milan Jovanovic, Paul Konchesky dan Christian Poulsen, demikian tulis www.caughtoffside.com.

Sementara beberapa klub dunia juga telah mulai mengincar para jawara The Reds itu. Misalnya West Ham dan Ajax Amsterdam yang telah melirik Babel, sementara Juventus yang dikabarkan tertarik dengan bek kanan Glen Johnson.

Akan tetapi bagi Jovanovic, Konchesky, dan Poulsen masalah tampaknya rumit karena belum ada klub yang tampaknya berminat dengan ketiganya. Para pemain itu memang belum sempat membuktikan kualitas mereka dengan pantas selama membela Liverpool.

Meski demikian striker asal Serbia, Jovanovic tampaknya akan kembali ke Bundes Liga, liga utama Jerman, tempat ia bermain sebelum hengkang ke Inggris. Sementara Fulham tampaknya akan dengan senang hati menerima kembali Konchesky.

Sementara seorang pemain yang sepertinya luput dari aksi cuci gudang itu, Joe Cole, kini sedang diberi kesempatan bahwa kepindahannya dari Chelsea sebenarnya bukan sebuah kegagalan.
(Ber/A024)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011