Liverpool, Inggris (ANTARA News) - Luis Suarez keluar dari bangku cadangan untuk mencetak gol kemenangan dalam debutnya bagi Liverpool ketika tim asuhan Kenny Dalglish itu mengatasi Stoke 2-0 di Anfield, Rabu, demikian AFP melaporkan.

Suarez, yang dikontrak dengan nilai trasfer 22,6 juta pound (36,5 juta dolar) dari Ajax, hanya membutuhkan 16 menit untuk membuka catatan golnya setelah umpan Dirk Kuyt membelah pertahanan Stoke.

Itu membuat kedudukan 2-0 setelah Raul Meireles membuka jalan bagi Liverpool untuk meraih kemenangan ketiga tanpa kebobolan dalam liga dengan golnya pada menit ke-47.

Liverpool akan bertandang ke Chelsea dan bertemu kembali dengan mantan striker mereka Fernando Torres, Minggu, hanya terpaut dua poin di bawah tim yang berada di posisi keenam Sunderland.

Selain semua perubahan dalam beberapa hari sebelumnya, susunan pemain pembuka Liverpool tampak familiar.

Sabutan meriah diberikan kepada Andy Carroll, yang baru tiba dari Newcastle dengan nilai 35 juta pound pada hari terakhir bursa transfer, saat ia diperkenalkan kepada penonton sebelum pertandingan dimulai.

Carroll memberi hormat pada keempat sudut sebelum duduk di tribun utama karena masalah pada pahanya membuat debutnya tertunda beberapa pekan.

Suarez juga absen sebagai pemain inti, striker asal Uruguay itu kurang latihan pertandingan setelah dilarang main dalam waktu lama di Belanda yang berarti penampilan perdananya dengan kostum Liverpool akan diawali dari bangku cadangan.

Setelah Torres pergi tanpa memenangi satu medali pun selama tiga setengah tahun keberadaannya di Merseyside, sekarang Kuyt yang harus memelopori serangan sendirian.

Pada babak pertama, pemain belakang Liverpool Sotirios Kyrgiakos dan Glen Johnson lah yang nyaris memecah kebuntuan.

Salif Diao, mantan pemain Liverpool, menyelamatkan bola dari garis gawang untuk mengelakkan serangan Kyrgiakos pada menit keenam sementara sundulan keras Johnson pada menit ke-38 membutuhkan penyelamatan satu tangan dari kiper Stoke Asmir Begovic.

Itu lah penampilan terbaik yang dihasilkan tim Dalglish pada babak pertama.

Pada babak kedua, hanya semenit setelah pertandingan dimulai penonton bersorak ketika Meireles menyarangkan golnya yang ketiga bagi klub tersebut setelah pertahanan Stoke gagal mengelakkan tendangan Steven Gerrard.

Itu seharusnya memberi momentum bagi tim tuan rumah untuk memenangi pertandingan, namun mereka malah kesulitan dan selamat dari ketakutan ketika Carew menembakkan tendangan yang sedikit melebar pada menit ke-61 setelah pertahanan tuan rumah yang kendur.

Momen yang ditunggu-tunggu fans Liverpool terjadi pada menit ke-64, ketika Suarez keluar dari bangku cadangan untuk bekerja sama dengan Kuyt dalam serangan setelah menggantikan Fabio Aurelio.

Dalam debutnya bagi klub barunya itu, Suarez hanya membutuhkan 16 menit untuk segera memberi perubahan saat ia mengatasi ketegangannya untuk mencetak gol.  (F005/T009/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011