Bandung (ANTARA News) - Situasi terakhir di Mesir yang ditandai dengan pengunduran diri Hosni Mubarak dari jabatannya sebagai presiden negara itu, dipastikan tidak akan mempengaruhi keadaan perekonomian Indonesia.

"Ngak ada dampaknya, wong kita sudah melalui proses itu 12 tahun yang lalu," kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa di Bandung, Sabtu.

Ia menjelaskan, nilai perdagangan antara Indonesia dan Mesir tidaklah terlalu besar, sehingga wajar saja jika pengunduran diri Presiden Mesir tersebut tidak berpengaruh dan berdampak langsung terhadap perekonimian Indonesia.

"Nilai perdagangan kita dengan pemerintah Mesir tidak terlalu besar jumlahnya, jadi saya kira tidak akan berdampak apa-apa pada perekonomian kita," kata Hatta.

Ditemui usai memberikan Kuliah Umum di Aula Barat Kampus ITB, Hatta menyatakan, pada dasarnya pemerintah Indonesia mendukung upaya rakyat Mesir yang menginginkan perubahan ke arah yang lebih baik.

Presiden Mesir Hosni Mubarak mundur dari kursi pemerintahan setelah menjabat sekitar 30 tahun.

Pengunduran diri Hosni Mubarak disampaikan Wakil Presiden Mesir Omar Suleiman dalam pidatonya di Kairo, Mesir, Jumat (11/2) petang waktu setempat.

(ANTARA/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011