Jakarta, 7/3 (ANTARA) - Yayasan Indonesia Kebanggaanku bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Pemasaran, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) akan menggelar ajang pemilihan Putri Kopi Indonesia 2011 yang akan berlangsung di Jakarta pada 15-18 April 2011. Acara grand final akan berlangsung di Hotel Mulia Jakarta pada 18 April 2011.

     Menurut panitia penyelenggara, pemilihan Putri Kopi Indonesia 2011 yang baru pertama kali diselenggarakan akan diikuti 14 provinsi dari seluruh Indonesia, di mana masing-masing provinsi akan diwakili 2 orang orang finalis.

     Para finalis yang terpilih sebagai Putri Kopi Indonesia 2011 nantinya akan mewakili Indonesia ikut dalam ajang pemilihan Putri Kopi Dunia atau World Queen of Coffee,  yang merupakan acara tahunan di Colombia, Amerika Selatan.

     Dirjen Pemasaran Kemenbudpar DR. Sapta Nirwandar mengatakan, Indonesia merupakan negara produsen kopi keempat terbesar setelah Brazil, Vietnam, dan Columbia. Sebagai negara produsen, Indonesia memiliki keunggulan dengan berbagai produk kopi arabika dan robusta yang berkualitas tinggi.

     Kopi luwak Indonesia telah dikenal dan merupakan kopi termahal dan sangat digemari oleh konsumen. Melalui promosi dan kerjasama secara langsung dengan negara-negara konsumen, diharapkan Indonesia dapat menjadi negara produsen kopi terbesar di dunia. "Event Pemilihan Putri Kopi Indonesia 2011 akan menjadi sarana untuk mempromosikan aneka produk kopi unggulan Indonesia serta daya tarik pariwisata kita ke seluruh dunia antara lain melalui ajang pemilihan World Queen of Coffee yang berlangsung setiap tahun di Colombia," kata Sapta Nirwandar didampingi Rudy Pesik pengusaha kopi dalam jumpa pers pemilihan Putri Kopi Indonesia 2011 di Gedung Sapta Pesona Jakarta, Jumat (4/3).

     Melalui penyelenggaraan pemilihan Putri Kopi Indonesia dimaksudkan pula untuk membangun kesadaran publik bahwa melalui kopi kita dapat mempromosikan Indonesia ke mancanegara, serta mendorong perkembangan industri kopi dalam negeri.

     Keempat belas provinsi yang berpartisipasi dalam ajang pemilihan Putri Kopi Indonesia 2011 yakni Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, D.I Yogyakarta, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, dan Papua.

     Untuk keterangan lebih lanjut silakan menghubungi Ka.Pusformas Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata

 


Pewarta: Masnang
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011