Buenos Aires (ANTARA News) - Jepang telah membatalkan rencana bermain pada turnamen Copa America Juli mendatang, kata Presiden Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) Julio Grondona seperti dikutip AFP, Senin.

"Kami minta maaf harus memberitahu Anda bahwa tim jepang tidak dapat berpartisipasi dalam Copa America 2011 di Argentina. Kami memohon maaf yang sebesar-besarnya," demikian isi sebuah surat dari asosiasi sepak bola Jepang yang diungkapkan kepada umum oleh AFA.

Partisipasi Jepang di kejuaraan Amerika Selatan yang diundang untuk bermain di sana , diragukan setelah terjadi gempa dan tsunami dahsyat yang menghancurkan negeri itu.

Asosiasi sepak bola Jepang akhirnya memutuskan untuk mengikuti ajang tersebut, namun kemudian terjadi masalah karena sejumlah klub Eropa juga akan menurunkan para pemain asal Jepang mereka menjelang awal musim mendatang.

Jepang menurut undian berada di Grup A bersama dengan tuan rumah Argentina, Kolombia dan Bolivia.

A016/T009

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011