Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden (Wapres), Boediono, menuntaskan semua tes kebugaran yang diadakan Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia dalam pembukaan pekan dan tes kebugaran jasmani 2011 yang diadakan di Istana Wapres, Jumat.

Sebelum memulai tes kebugaran, Wakil Presiden pun melakukan tes kesiapan fisik (Par-Q & You), pemeriksaan tensi darah, berat dan tinggi badan.

Hasilnya, tekanan darah mantan Menteri Koordinator Perekonomian ini 135/90 dengan nadi istirahat 60 kali per menit. Sementara itu, berat badan Wapres mencapai 68 Kg dengan tinggi badan 167,2 Cm.

Tes pertama yang dijalani mantan Gubernur Bank Indonesia (BI) itu adalah push up. Wapres yang berusia 68 tahun tersebut dengan semangat melakukan push up. Pada hitungan ke tujuh belas, Wapres yang mengenakan kaos biru dan celana training hitam menghentikan push up dan peluhpun mulai tampak diringi dengan tawa dan tepuk tangan para peserta.

Tak berhenti di situ, Wapres menjalani tes setengah sit up yang didampingi oleh Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Menpora), Andi Mallarangeng.

Hasilnya, 35 kali gerakan setengah sit up mampu dilakukan Guru Besar Ekonomi Universitas Gadjah Mada (UGM) tersebut secara stabil, bahkan mampu mengalahkan Andi Mallarangeng yang hanya mampu menjalani 25 kali.

Wapres kemudian melakukan gerakan sit and reach, yakni seperti mencium lutut sebanyak tiga kali.

Aksi uji berikutnya berupa step test atau naik turun tangga setinggi 30 cm selama tiga menit. Meski peluh terus mengalir, lelaki dengan lima cucu tersebut mampu menyelesaikan secara baik.

Wapres Boediono yang rutin berjalan kaki dan lari kecil tersebut mengikuti seluruh tes tersebut selama kurang lebih 15 menit.

Sebelumnya, Wapres membuka dan memberikan sambutan dalam pekan dan tes kebugaran jasmani nasional 2011.
(T.M041)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2011