Jakarta (ANTARA) - Apple dilaporkan tengah mengembangkan dan menguji versi beta dari pembaruan macOS Monterey berikutnya, 12.2, serta fitur dan aplikasi di dalamnya termasuk Apple Music.

Sementara bagian selayaknya iTunes dari aplikasi masih tetap sama, kabarnya adalah bahwa aplikasi Music dan TV sekarang menggunakan tampilan AppKit asli alih-alih tampilan web, yang seharusnya membuat semuanya berjalan lebih cepat dan lebih mudah digunakan saat pengguna berinteraksi dengan layanan, The Verge melaporkan, dikutip pada Minggu.

Mencari musik atau menggulir konten adalah di mana pengguna mungkin melihat perbedaan yang paling signifikan dari pembaruan ini.

Lebih baik lagi, pengguna dapat mencobanya sendiri jika pengguna ingin menginstal perangkat lunak beta di laptop atau mesin desktop, karena beta publik dari 12.2 kini telah tersedia.

Jika pengguna memiliki salah satu laptop MacBook Pro baru dan menginstal versi beta, pengguna mungkin juga melihat peningkatan ProMotion scrolling yang didukung di Safari.

Program beta terbuka untuk semua orang di situs web Apple.

iTunes sendiri diakhiri oleh Apple seiring dengan diperkenalkannya macOS Catalina pada tahun 2019.

Apple lalu membagi fitur-fitur iTunes menjadi aplikasi Podcast, TV, dan Music. Namun, pengguna sebelumnya menilai aplikasi Music tidak terlalu berbeda dari iTunes, dan bahkan elemen streaming baru ditampilkan seperti halaman web, bukan asli.



Baca juga: "Dynamite" BTS paling banyak diputar di Apple Music

Baca juga: Tanggapan agensi Kim Seon-ho hingga Apple Music Voice Plan

Baca juga: Apple Music Voice Plan meluncur, maksimalkan fitur Siri

Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021