Jakarta (ANTARA News) - Kongres PSSI dengan agenda utama pemilihan ketua umum, wakil ketua umum dan anggota Komite Eksekutif PSSI periode 2011-2015 hanya dihadiri 96 dari 101 pemilik suara sah.

Ketua Komite Normalisasi Agum Gumelar di Jakarta, Jumat, mengatakan, dengan jumlah yang ada sesuai dengan data registrasi maka Kongres PSSI dinyatakan kuorum dan sidang dilanjutkan.

Setelah dinyatakan kuorum, pimpinan sidang langsung membacakan tatib Kongres PSSI. Namun demikian, langsung banyak interupsi yang dilakukan oleh peserta Kongres PSSI.

Banyaknya interupsi yang dilakukan oleh pemilik suara yang salah satunya terkait dengan keputusan Komite Banding Pemilihan. Para pemilik suara meminta penjelasan langsung dari badan yang diketuai Achmad Riyadh, bukan hanya penjelasan dari Komite Normalisasi.

Salah satu interupsi itu disampaikan oleh perwakilan klub Persisam Samarinda, Yunus Nusi.

Selain itu para pemilik suara yang akan menyampaikan pendapat mengaku tertekan dengan banyaknya aparat keamanan yang berada dilokasi sidang dan meminta semuanya keluar.

Setelah ada kesepakatan antara Komite Normalisasi dan perwakilan pemilik suara, seluruh petugas keamanan yang berada di dalam ruangan menjauh dari peserta kongres yang sebelumnya merasa tertekan dan sidang kembali dilanjutkan.

(B016/R010)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011