Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi dangdut Dewi Persik mengaku dirinya sejak kecil sangat suka menyanyi, sampai-sampai nekat berbohong dengan mengatakan sakit perut kepada guru agar diijinkan pulang, padahal ia sudah ditunggu bandnya untuk ngamen. "Aduh bu, saya sakit perut," katanya mengenang ulahnya saat itu dalam jumpa pers peluncuran sinetron pertamanya, "Mimpi Manis", di Jakarta, Senin. Dalam cerita sinetron produksi MD Entertainment tersebut, Dewi berperan sebagai Lilis, seorang gadis desa yang cantik tetapi lugu, dan ingin menjadi penyanyi dangdut terkenal. Semasa ayahnya masih hidup, Lilis dan ibunya hidup berkecukupan. Namun setelah sang ayah meninggal dunia, ia dan ibunya harus mengalami banyak penderitaan akibat perbuatan pasangan Entin dan Tatang yang mendapat kepercayaan dari ayah Lilis untuk mengurus kekayaannya. "Dalam kesengsaraan hidup itu saya tetap ingin mengejar mimpi saya, dan ini tantangan besar saya dalam memainkan peran tersebut," katanya. Menurut Lilis, dasar cerita "Mimpi Indah" agak mirip dengan pengalaman hidupnya di dunia nyata. "Kalau di kehidupan nyata, keluarga saya memang tidak ada yang mendukung saya menjadi penyanyi, meskipun saya hidup tidak susah," katanya. Sinetron "Mimpi Indah", yang akan tayang di SCTV setiap Sabtu pukul 20.00 WIB, mulai 21 Januari 2006, juga menghadirkan bintang terkenal Silvana Herman (Entin) dan Yati Surachman (Ibu Lilis). Juga ada Iqbal Pakula, Pierre Roland, Elsye Virgita, Cahya Mustika, Arief Rivan, Gunawan Wibisono dan Yayuk Suseno. Soundtrack filmnya digarap musisi dan pencipta lagu Fazal Dath. Bagi SCTV, "Mimpi Manis" diharapkan dapat mengikuti sukses sinetron musikal sebelumnya, "Kenapa Harus Inul" dan "Gara-Gara Inul".(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006