Jakarta (ANTARA News) - Pebalap nasional Rifat Sungkar yang berpasangan dengan Scott Bechwith meraih hasil cemerlang pada Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2011 seri III di Kaledonia Baru, Minggu.

Pebalap yang tergabung dalam tim Pertamina Cusco Racing itu berhasil finis diurutan dua baik pada seri APRC maupun Pacific Cup dan berhak mengibarkan Bendera Merah Putih diakhir perlombaan.

Dengan mampu finis kedua di Rallye de Nouvelle Caledonie khususnya untuk seri Pacific Cup, maka pasangan Rifat Sungkar dan Scott Bechwith untuk sementara berada dipuncak klasemen.

"Alhamdulillah, saya bahagia sekali karena dengan persaingan yang begitu ketat akhirnya saya bisa mencapai podium dan mendapatkan sambutan yang luar biasa dari penonton," kata Rifat Sungkar.

Pada kejuaraan di Kaledonia Baru ini anak pasangan Helmy dan Ria Sungkar itu mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia yang telah lama tinggal di Kaledonia Baru.

Selain itu, pada seri ini Rifat Sungkar dan Scott Bechwith mempunyai rekor positif karena pada APRC 2010, pebalap yang menggunakan kendaraan Mitsubhisi Lancer Evolution X mampu merebut podium pertama.

Sementara itu Tim Manager Pertamina Cusco Racing, Harris Gondokoesoemo mengaku puas dengan hasil yang ditorehkan oleh pebalap yang telah delapan kali juara nasional rally itu.

"Keberhasilan Rifat ini memang telah diprediksi sebelumnya baik oleh media di Kaledonia Baru maupun yang lain. Alhamdulillah hal itu bisa terwujud," katanya.

Menurut dia, hasil yang diraih oleh Rifat Sungkar dan Scott Bechwith tidaklah mudah. Pasangan ini harus bekerja keras meski lintasan yang dilalui sudah dikenal termasuk mendapat gempuran dari pebalap lain yang menginginkan kemenangan.

Bahkan, kata dia, pada putara pertama Sabtu (18/6), Rifat Sungkar/Scott Bechwith sempat terjebak dalam tikungan berlumpur. Namun upaya untuk keluar bisa dilakukan sehingga mampu berada diposisi tiga overall dan kedua untuk APRC registered driver.

Sebelum turun di Kaledonia Baru, pasangan Rifat Sungkar dan Scott Bechwith telah menjalani dua seri yaitu seri pertama di Malaysia dan seri dua di Queensland Australia. Setelah itu akan menjalani seri berikutnya diantaranya di Jepang.(*)
(ANTARA)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011