Jakarta (ANTARA News) - Muhammad Ilham dan kawan-kawan yang tergabung dalam Timnas senior untuk Pra Piala Dunia 2014 dijadwalkan tiba di Jakarta pada Senin pagi (25/7).

Timnas Indonesia menahan imbang 1-1 Turkmenistan dalam pertandingan pertama putaran kedua Pra Piala Dunia di Stadion Olimpiade Ashgabat, Turkmenistan, Sabtu (23/7) dan harus melaksanakan pertandingan kedua kualifikasi zona Asia ini di Jakarta pada Kamis (28/7).

Informasi yang dihimpun dari PSSI, Minggu, menyebutkan bahwa Timnas Senior yang berkekuatan 18 pemain itu bertolak dari Turkmenistan menuju Dubai, selanjutnya mereka menggunakan pesawat GA089 menuju Jakarta.

Rombongan Timnas yang ditangani pelatih asal Belanda Wim Rijsbergen dan asisten pelatih Rahmad Darmawan serta manajer Timnas Ferry Kodrat ini akan tiba di Jakarta, sekitar pukul 08.40 WIB.

Sementara Timnas Turkmenistan bertolak pada hari yang sama menuju Bangkok, selanjutnya mereka menggunakan pesawat TG433 dan dijadwalkan tiba di Jakarta, pada Senin sekitar 11.35 WIB.

Dari hasil 1-1 ini, Pelatih Wim merasa senang Indonesia bisa meraih hasil imbang di Kualifikasi Piala Dunia.

"Kami sangat senang dengan hasil pertandingan ini. Apalagi persiapan kami sangatlah singkat," kata Rijsbergen dikutip dari situs resmi PSSI.

Wim yang baru saja menggantikan pelatih Alfred Riedl yakin bahwa timnya bisa tampil lebih baik lagi di leg kedua nanti.

Hasil imbang 1-1 ini menjadikan kerja Timnas di leg kedua pada Kamis (28/7) nanti tidak terlalu berat. Selama tidak kebobolan, Indonesia akan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia.

Dalam pertandingan pertama, gol balasan Timnas Merah Putih dicetak M. Ilham pada menit 29 sedangkan gol dari Turkmenistan dicetak oleh Vyacheslav Krendelev pada menit 11.(*)
(T.T009I015)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011