Jakarta (ANTARA News) - Penjaualan sepeda motor produk PT Triangle Motorindo (prinsipal motor Viar) pada semester I tahun 2011 mencapai 51.430 unit atau naik 12,8 persen dibanding semester I 2010 terjual 45.588 unit.

Akhmad Zafitra Dalie, GM Marketing PT Triangle Motorindo (TM) kepada pers di Jakarta, Kamis, mengatakan, hasil penjualan motor Viar pada semester I 2001 telah mencapai 95,2 persen dari targetnya 54.000 unit, sedang pada semester II target penjualan 72.000 unit.

"Kami optimis, target penjualan motor Viar pada 2011 sebesar 126.000 unit akan terpenuhi, berdasarkan peluang penjualan naik pada masa Lebaran (Juli-Agustus) dan penambahan produk baru di semeter II yakni tipe trail dan New Suktik Matik," katanya.

Selain itu, kata Dalie, keoptimisan penjualan karena didukung kondisi ekonomi Indonesia secara makro membaik, dan pasar sepeda motor Indonesia diproyeksikan akan menembus angka 12 juta pada 2011.
    
"Indonesia saat ini menjadi negara ketiga terbesar di dunia dalam penjualan sepeda motor, setelah China dan India," ujarnya.

Menurut Dalie, penjualan Viar Motor pada semester I 2011 berhasil menduduki urutan ke-4 terbesar sesuai data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) dan data internal pihak TM, setelah Honda (2.100.603 unit), Yamaha (1.655.684), dan Suzuki (255.786).

Penjualan motor Viar beradasar jenis atau tipe yang mengalami pertumbuhan 358,5 persen yaitu jenis motor Skutik Matik, disusul motor niaga Roda 3 (78,2 persen), sedangkan dua tipe mengalami penurunan moped/bebek (-25 persen) dan tipe sport (-5,1 persen).

Pencapaian penjualan motor Viar pada 2011 untuk regional Sumatera mencapai 22.428 unit (43 persen), Jawa 13.461 unit (26,2 persen), Sulawesi 8.632 unit (16,8 persen), Kalimantan 4.342 unit (8,4 persen) dan kepulauan 2.567 unit (5 persen).

Dalie menambahkan, selama 11 tahun Viar di Indonesia telah menjual sekiatar 400.000 unit motor, untuk lima tahun ke depan Viar mematok target penjualan 1,6 juta unit yang didukung pabrik motor Viar di Bukit Semarang Baru, Jateng seluas 20 Ha dengan kapasitas 40.000 - 60.000 unit per bulan.

Dalie mewakili manajemen PT Triangle Motorindo juga menerima pengharagaan dari IBOR (Indonesian Book of Records) untuk kategori rekor penjualan motor non Jepang selama tiga tahun (2008, 2009 dan 2010) yang diserahkan President IBOR Paul Winarto.(*)

Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011