Surabaya (ANTARA News) - Tim Liga Primer Indonesia, Persebaya 1927, berminat merekrut salah satu pemain muda Jakarta FC, Wirya Kumandra, untuk memperkuat komposisi tim menghadapi kompetisi musim baru.

CEO Persebaya 1927, Llano Mahardika, kepada wartawan di Surabaya, Senin, mengatakan, pihaknya telah melakukan pembicaraan dengan manajemen tim Jakarta FC terkait rencana tersebut.

"Prinsipnya mereka setuju Wirya gabung ke Persebaya, tinggal menunggu kesediaan dari pemain yang bersangkutan," katanya.

Ketertarikan Persebaya 1927 terhadap talenta Wirya Kumandra telah muncul saat tim Jakarta FC bertandang ke Surabaya pada kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI) beberapa waktu lalu.

Namun, manajemen "Bajul Ijo" tidak bisa segera menindaklanjuti karena kompetisi masih berjalan dan tenaga Wirya Kumandra juga sangat dibutuhkan timnya.

Bakat pemain berusia 21 tahun itu sempat dilirik Badan Tim Nasional yang memanggilnya ikut seleksi Timnas U-23 proyeksi SEA Games 2011. Namun, Wirya gagal bersaing dengan pemain lain.

Llano Mahardika menjelaskan, nantinya Wirya Kumandra akan direkrut sebagai pemain pinjaman, tetapi statusnya bisa menjadi permanen apabila penampilannya memuaskan.

"Kami akan lihat kemampuannya bersama tim, kalau memang bagus dan cocok, sudah pasti dikontrak secara permanen," tambahnya.

Selain Wirya Kumandra, Persebaya 1927 juga sedang mencari tambahan beberapa pemain lokal baru untuk perombakan tim.

Mantan penyerang tim Persela Lamongan U-21, Fandi Eko Utomo, menjadi salah satu bidikan Persebaya, namun hingga sekarang belum ada kepastian.

Fandi Eko Utomo sebenarnya juga telah berlatih dan tampil bersama Persebaya 1927 pada turnamen segi empat LPI di Surabaya, beberapa waktu lalu.

"Soal tambahan pemain lain, kami belum bisa memastikan. Tunggu saja," kata Llano.

Sementara itu, pengurus PSSI hingga kini juga masih belum memutuskan format kompetisi untuk musim 2011/2012, terkait adanya tarik ulur antara LPI dengan Liga Super Indonesia (LSI).

Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2011