Jakarta (ANTARA News) - Toshiba membuang kaca mata dari televisi 3D. Toshiba akan melakukan debut televisi 3D tanpa kaca mata pada Desember dan televisi itu dijual dengan harga € 7.999 (sekitar $ 11,400), hal itu dilaporkan teknologi blog Engadget.

Menurut Toshiba, televisi yang memiliki layar 55-inci disebut 55ZL2 dan secara bersamaan akan memberikan gambar berbeda antara mata kiri dan kanan penonton sehingga menciptakan efek 3D. Untuk kebutuhan nonton bareng, TV memiliki sistem pelacakan wajah dan sembilan sudut yang berbeda untuk mendapatkan kualitas gambar yang baik.

Televisi 3D  tahun lalu dipuji sebagai perangkat eletronik yang harus dimiliki, tapi penjualan tidak sesuai yang diharapkan dan banyak pembeli mengeluhkan perlunya kaca mata 3D.
(adm)

Copyright © ANTARA 2011