Jakarta (ANTARA) - Penjualan mobil penumpang China naik 4,2 persen pada Februari 2022 dibandingkan periode yang sama tahun lalu, menurut data dari Asosiasi Mobil Penumpang China (China Passenger Car Association/CPCA) pada Selasa (8/3).

Data dari CPCA menyebutkan bahwa total 1,25 juta kendaraan penumpang terjual pada Februari, turun 40 persen dari bulan sebelumnya.

Dalam dua bulan pertama tahun ini, penjualan mobil penumpang mencapai 3,32 juta unit, sedikit melandai dari periode yang sama tahun lalu, kata CPCA.

Sekitar 160.000 mobil mewah terjual pada Februari, turun 3 persen secara tahunan (year on year/yoy) dan anjlok 44 persen dari bulan sebelumnya.

Penjualan ritel mobil mewah meningkat tajam pada awal Januari dibandingkan bulan sebelumnya, tetapi momentum pertumbuhannya tidak bertahan pada Februari, kata CPCA.

Pada 2021, penjualan mobil China naik 3,8 persen (yoy) menjadi 26,28 juta unit, mengakhiri tren penurunan yang dimulai sejak 2018.
 

Pewarta: Xinhua
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2022