Jakarta (ANTARA News) - Para pebalap sepeda Indonesia yang tengah menjalani Pelatnas SEA Games XXVI di beberapa daerah tidak akan diturunkan dalam Speedy Tour de Indonesia (STDI) 2011 yang akan berlangsung mulai 2 Oktober mendatang.

"Mereka tak akan diturunkan dalam lomba internasional Speedy Tour de Indonesia karena pertimbangan masa pemulihan (recovery)," ujar Manajer tim balap sepeda Indonesia, Darwis Jalil di Jakarta, Senin.

Darwis mengatakan, Speedy Tour yang akan berlangsung di beberapa kota dimulai dari Jakarta hingga Bali pada 2-12 Oktober mendatang dipastikan akan menguras stamina para atlet. Dan jika atlet Pelatnas itu dipaksakan ikut, pihaknya khawatir masa `recovery` tak akan cukup.

Sementara tim Pelatnas balap sepeda yang berjumlah sekitar 70 orang, menurut Darwis, saat ini tengah fokus untuk terus mempersiapkan diri menghadapi SEA Games XXVI yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang pada 11-22 November mendatang.

"Sesuai kesepakatan antara kami (ofisial) dan PB ISSI, atlet Pelatnas tak akan diturunkan dalam lomba seperti STDI ini. Memang sangat disayangkan, tetapi kami harus mempertimbangkan masak-masak agar para atlet nantinya benar-benar dalam puncak penampilannya saat di SEA Games nanti karena kita tengah berupaya menjadi juara umum," ujarnya.

Hal itu dibenarkan oleh Kabid Luar Negeri PB ISSI, Eva Chatarina. Menurutnya, dalam lomba seperti Speedy Tour yang akan melombakan sembilan tahapan (etape), para pebalap memiliki banyak kesempatan untuk meraih juara.

"Dalam Speedy Tour, ketika pada etape pertama gagal, mereka masih memiliki kesempatan pada etape kedua, begitu seterusnya. Tapi kalau di SEA Games, dapat atau tidaknya medali emas hanya bisa diraih dalam satu kesempatan. Kalau dalam satu lomba gagal, maka medali emas langsung kandas," ujar Eva Chatarina.

Speedy Tour de Indonesia yang digelar untuk keempat kalinya itu oleh PB ISSI dan Telkomsel akan diikuti oleh 20 tim yang terdiri atas 10 tim dari luar negeri dan 10 tim dalam negeri.

Lomba balap sepeda jalan internasional dengan rute Jakarta-Bali itu akan menempuh jarak sekitar 1.349,4 kilometer melalui sembilan etape yang diawali dengan start dari Plaza Selatan Gelora Bung Karno Senayan Jakarta.

Para peserta dijadwalkan tiba pada 30 September mendatang. Sedangkan kota-kota yang akan dilalui adalah Jakarta, Bandung, Ciamis, Cirebon, Tegal, Semarang, Tawangmangu, Surakarta, Pacitan, Madiun, Surabaya, Probolinggo, Banyuwangi, Gilimanuk, Kintamani, dan terakhir finish di Denpasar.
(ANT-132/A016)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011