Jakarta (ANTARA News) - Menteri Keuangan Agus Martowardojo menyatakan bahwa pembahasan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2012 ditargetkan selesai 28 Oktober 2011.

Di Kantor Kepresidenan di Jakarta, Jumat, Agus mengatakan, pembahasan RAPBN 2012 dengan panitia kerja sudah bisa dimulai hari ini dengan agenda pembahasan asumsi makro.

"Sudah mulai, jadi panja sudah mulai jalan, menargetkan 28 Oktober selesai pembahasan RAPBN 2012," ujarnya.

Menurut Agus, Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah sepakat untuk menunda masa reses yang seharusnya dimulai pada 26 Oktober 2011 sehingga dapat menyelesaikan pembahasan RAPBN 2012 pada akhir Oktober 2011.

"Kita bisa katakan akhir Oktober selesai, tapi kita sudah sepakat banggar itu akan setuju untuk mengundurkan reses," katanya.

Agus mengatakan saat ini pemerintah di bawah kordinasi Kementerian Perekonomian yang melibatkan Kementerian Keuangan, Badan Perencana Pembangunan Nasional (Bappenas), dan juga pertemuan dengan Bank Indonesia (BI), sedang mendiskusikan kemungkinan perubahan asumsi makro dalam RAPBN 2012.

"Sekarang kita di pemerintah sedang didiskusikan. Kita masih mempelajari kalau memang ada perubahan yang harus kita lakukan, kita akan lakukan," demikian Menkeu.

(D013*P008)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011