Jakarta (ANTARA) - Sempat takut mengunjungi barbershop karena pandemi COVID-19, Boy William akan membuat barbershop pribadi di rumah barunya.

"Karena bertahun-tahun aku rambutnya begini-begini mulu, jadi aku sering banget potong rambut. Nah terinspirasi dari covid, karena takut potong rambut di luar, jadi aku bikin barbershop di dalam rumah. Nanti aku house tour pas sudah jadi," ungkap Boy saat dijumpai di Jakarta Barat, Jumat.

Lebih lanjut, Boy juga menjelaskan bahwa akan ada tukang cukur pribadi di barbershop-nya tersebut. Dengan demikian, Boy pun tak perlu lagi mengunjungi barbershop di tempat umum untuk memangkas rambutnya.

Mengenai desain dan tema dari rumah baru tersebut, Boy mengatakan bahwa semuanya telah didiskusikan pula dengan keluarganya bahkan dengan kekasihnya Karen Vendela. Selain Boy yang ingin memiliki barbershop pribadi, dia menjelaskan bahwa Karen pun juga akan memiliki wardrobe luas di rumah tersebut.

"Kalau dia maunya punya wardrobe yang luas. Nggak tahu ya buat apa. Kalau gue kan bajunya itu-itu saja. Paling lima biji, habis dicuci, taro paling atas, pake lagi," jelas Boy.

Saat ini Boy mengatakan bahwa rumahnya sudah sekitar 70 persen rampung. Namun, rumah tersebut diperkirakan akan dapat ditempati di awal tahun depan. 

Baca juga: Boy William jadi duta merek PT Propan Raya

Baca juga: Jalan-jalan ala Boy William, tanpa "itinerary"

Baca juga: Boy William kesulitan akting marah

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022