Karimun, Kepri (ANTARA News) - Radio Azam 103,5 FM Tanjung Balai Karimun, Kabupaten Karimun, Kepri, mengupas peranan Lembaga Kantor Berita Nasional ANTARA di beranda terdepan Indonesia dalam 'talk show' bersama Kepala Biro LKBN ANTARA Provinsi Kepulauan Riau, Evy Ratnawati Syamsir.

Talk Show dengan tema "Peranan LKBN ANTARA di Laman Terdepan Indonesia" dipandu Nasrum yang juga dikenal pendengar Azam dengan Abu Farhan di studio Radio Azam di Kompleks Yayasan Darul Mukmin Tanjung Balai Karimun, kemarin.

Dalam acara yang berlangsung sekitar 1,5 jam, Evy Ratnawati memaparkan tentang keberadaan dan kiprah ANTARA dalam mendorong pembangunan di Provinsi Kepulauan Riau sebagai daerah perbatasan.

"ANTARA tidak hanya menyajikan berita pembangunan, tetapi menginformasikan kondisi masyarakat di laman terdepan Indonesia," katanya.

Menurut dia, ANTARA fokus memberitakan persoalan di perbatasan, baik menyangkut isu sosial, politik maupun pertahanan dan keamanan sebagai masukan bagi pemerintah dalam menyusun program pembangunan.

"Berita menyangkut masyarakat perbatasan akan menarik jika dikemas dengan baik. Kami pikir tidak hanya menjadi masukan bagi pemerintah, tapi menjadi bacaan bernuansa `human interest` bagi masyarakat,," katanya.

Dia mengatakan ANTARA juga menjaga kredibilitasnya sebagai kantor berita nasional dengan menyajikan berita yang objektif, akurat dan berimbang.

"ANTARA menghindari berita yang bombastis dengan narasumber yang tidak kredibel," ucapnya.

Abu Farhan yang juga pimpinan Radio Azam mengatakan setiap pagi menyiarkan berita yang dikutip dari portal kepri.antaranews.com karena informasi yang disajikan lebih cepat dibandingkan mengutip berita di koran atau portal lain.

"Kami melihat pemberitaan ANTARA cukup banyak membahas isu perbatasan. Ini cukup positif bagi pembangunan Karimun maupun Kepri. Berita yang dipaparkan juga lebi," katanya.

Dia berharap "talk show" yang dilaksanakan dapat lebih mendekatkan ANTARA dengan masyarakat.

(ANT-028/A013)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011