Jakarta (ANTARA) - Palang Merah Indonesia (PMI) membuka Posko Siaga Lebaran dengan memberikan fasilitas kesehatan gratis untuk pemudik di Terminal Kalideres berupa pengecekan kesehatan umum, tensi darah, dan layanan ambulans.

"PMI hadir untuk melayani kesehatan masyarakat yang mudik di Terminal Kalideres secara gratis ," kata Petugas PMI di Terminal Kalideres ,Irfan Fauzi, ditemui di Jakarta, Sabtu.

Selain itu, lanjut Irfan, PMI juga membagikan masker dan vitamin yang diberikan secara gratis kepada para pemudik di Terminal Kalideres.

Menurut Irfan, sejak beroperasi pada H-7 atau Senin (25/4) hingga H-2 atau Sabtu (30/4), PMI telah memberikan layanan kesehatan kepada lebih dari 100 orang pemudik di Terminal Kalideres.

"Untuk layanan sudah diberikan kepada 100 orang lebih. Untuk ambulan Alhamdulillah belum digunakan. Namun selalu kami siapkan," ujar Irfan.

Irfan menyampaikan, kebanyakan pemudik memiliki tensi darah tinggi ketika diperiksa petugas kesehatan PMI. Menurut Irfan, pemudik mengaku sempat stres karena terlalu lama menunggu bus untuk mudik.

Jika ditemukan pemudik dengan tensi darah tinggi, maka dokter dari PMI akan memberikan obat untuk menurunkan tensi pemudik tersebut.

PMI mengerahkan lima orang setiap harinya, yang terdiri dari dokter, perawat, dan relawan untuk memenuhi layanan kesehatan pemudik di Terminal Kalideres.

Adapun Posko Siaga Lebaran PMI akan beroperasi hingga H+5 dengan tim kesehatan dan relawan yang bergantian setiap harinya

"Sementara kami sampai H+5. Kalau ada peningkatan arus balik, kami akan menambah hari operasional," kata Irfan menambahkan.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Slamet Hadi Purnomo
Copyright © ANTARA 2022