80 persen anak sekolah di China kurang tidur

Jakarta (ANTARA News) - Hampir 80 persen dari anak-anak sekolah di China ternyata mengalami kekurangan tidur, ungkap sebuah laporan.

Waktu tidur untuk siswa sekolah dasar dan menengah pertama terus mengalami penurunan bertahun-tahun, Ungkap sebuah laporan penelitian Ten-Year Development of Chinese Youth and Children (1999-2010) yang dilansir oleh China Youth and Children Research Center.

Waktu rata- rata tidur untuk siswa sekolah dasar pada hari sekolah sekitar tujuh jam dan 37 menit di tahun 2010, satu jam dan 22 menit berkurang ketimbang tahun 2005. Data itu menunjukan pada saat akhir pekan tujuh jam dan 49 menit,satu jam dan 47 menit kurang dibandingkan pada tahun 2005.

Menurut Beijing News, Chu Hongqi, profesor dari Beijing Normal University, mengaitkan tren ini dengan banyaknya beban  para pelajar dan tekanan dari orang tua dan sekolah untuk memperoleh hasil yang tinggi, seperti dikutip dari Chinadaily.com.cn.

Para siswa di sekolah dasar dan menengah pertama di China banyak mengikuti les usai sekolah guna membantu mereka belajar dengan lebih baik.
(yud)





Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011