Pamekasan (ANTARA News) - Ketua Dewan Pembina Partai Nasional Demokrat Jawa Timur Hasan Aminuddin menyatakan, ia menginginkan partainya menjadi pemenang pemilu dengan cara bermoral, tanpa praktik kecurangan.

"Kami ingin kemenangan yang diperoleh Nasdem nanti, tanpa adanya praktik pencurian suara pemilih, intrik dan fitnah yang bisa mengadu domba kesatuan dan persatuan bangsa ini," kata Hasan Aminuddin seusai melakukan pertemuan dengan para pengurus partai itu di Pamekasan, Sabtu.

Ketua Dewan Pembina Partai Nasdem Jatim hadir ke Pamekasan dan melakukan pertemuan dengan para kader partai di wilayah itu guna menyampaikan sosialisasi secara langsung bahwa partainya kini telah dinyatakan lolos verifikasi oleh Kemenkumham sebagai salah satu partai yang bisa mengikuti Pemilu 2014.

Selain menyampaikan sosialisasi, Hasan Aminuddin yang juga Bupati Probolinggo itu meminta kepada masing-masing pengurus Nasdem di Madura agar membentuk kepengurusan di tingkat desa, minimal sebanyak 26 orang per desa/ kelurahan.

Dalam kesempatan itu Hasan menyampaikan keyakinannya di hadapan para pengurus DPD Nasdem se-Madura bahwa partainya akan banyak mendapatkan dukungan dari masyarakat di Pulau Garam tersebut.

"Partai Nasdem ini kan ibarat bayi raksasa yang sudah mendapat perhatian partai-partai besar di negeri ini," ucapnya.

Gerakan yang akan dilakukan bukan berupa wacana, akan tetapi berupa tindakan langsung kepada masyarakat seperti melakukan advokasi atau pendampingan kepada masyarakat tertindas.

Menurut Hasan Aminuddin, untuk kepengurusan partai di tingkat ranting, pihaknya menargetkan, pembentukannya akan selesai pada pertengahan Januari 2013.

"Selain itu, kehadiran saya selaku Ketua Dewan Pembina Partai Nasdem ini juga sebagai bentuk rasa syukur atas lolosnya partai ini dalam verifikasi," katanya menjelaskan.

Sejumlah jajaran pengurus DPW Nasdem Jatim yang juga hadir dalam acara "Konsolidasi Organisasi dan Keanggotaan Partai Nasdem" di Pamekasan itu adalah Wakil Ketua Bidang Internal DPW Nasdem Mufti Mubarok, Sekretaris Ahmad Hery dan Ketua Garda Bangsa Abdurrahman.

"Untuk Kabupaten Pamekasan ini, yang menjadi Ketua DPD Nasdem ialah Raden Abdullah Ibrahim dengan Ketua Dewan Pembina KH Makmun Tamim," kata Hasan Aminuddin.

Sedangkan Ketua DPD Nasdem Bangkalan dijabat oleh KH Abdul Djalil, Sampang KH Syaifuddin, dan di Kabupaten Sumenep oleh Sofyan Habsi.  (ZIZ/M026)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011