Hainan (ANTARA) - Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP) diperkirakan akan menggenjot kerja sama antara China dan negara-negara anggota Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN), menurut para pejabat dan pakar.

Negara-negara di bawah kerangka kerja tersebut menyumbang sekitar 30 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) dan populasi dunia. Lebih dari 90 persen perdagangan barang di antara negara-negara anggota yang disetujui secara bertahap akan bebas tarif. 

Pewarta: Xinhua
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022