Semarang (ANTARA News) - Nomor ganda putra Indonesia tak menyisakan wakilnya pada babak perempat final kejuaraan bulu tangkis Victor Korea Open Super Series Primer di Seoul, Korea Selatan.

Berdasarkan laman tournamentsoftware, Kamis, disebutkan, dari empat pasangan yang diturunkan pada kejuaraan ini semuanya tersingkir pada babak kedua.

Pasangan terakhir yang tersisih adalah Alvent Yulianto/Hendra Aprida Gunawan saat dikalahkan unggulan kedua dari Korea, Lee Yong Dae /Jung Jae Sung dengan tiga set 21-16,21-19, dan 21-13 dalam waktu 56 menit.

Sebenarnya pasangan Alvent/Hendra yang menempati peringkat kesembilan dunia itu nyaris mengalahkan peringkat dua dunia tersebut setelah pada set pertama menang 21-16 kemudian pada set kedua sempat unggul 18-17 tetapi akhirnya mereka kalah dengan angka 19-21.

Pada set ketiga atau penentuan justru pasangan Indonesia tersebut selalu tertinggal dalam perolehan angka, meski sempay imbang 3-3 dan setelah itu tertinggal hingga 3-11 dan 11-20 sebelum akhirnya kalah 13-21.

Dengan kekalahan ini maka Alvent/Hendra selalu kalah dari ganda Korea dalam lima kali pertemuanya. Empat kali pertemuan sebelumnya adalah di Thailand Open 2011 (kalah 22-24 dan 14-21), di Swiss Open 2011 (kalah 12-21 dan 15-21).

Kemudian pada Hong Kong Open 2009 (kalah 15-21 dan 14-21), dan Malaysia Super Series 2009 (kalah 21-18,14-21, dan 14-21).

Sebelumnya pasangan Markis Kido/Hendra Setiawan juga terhenti di babak kedua kalah dari ganda Jerman Michael Fuchs/Oliver Roth 17-21 dan 18-21).

Pasangan Muhammad Ahsan/Bona Septano kalah pada babak pertama dari ganda Jepang Naoki Kawamae/Shoji Sato dengan angka 17-21, 21-19, dan 12-21.

Kemudian runner up India Open Grand Prix Gold 2011, Angga Pratama/Ryan Agung Saputra juga terhenti di babak pertama kalah dari pasangan China Taipe yang lolos dari babak kualifikasi, Liao Min Chun/Wu Chun Wei dengan tiga set 12-21,21-18, dan 17-21.

(H015/I007)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2012