Kediri (ANTARA News) - Pengasuh Pondok Pesantren Al Falah Ploso Kabupaten Kediri, Jawa Timur, KH Munif Djazuli wafat setelah sempat mendapatkan perawatan di Graha Amerta, Rumah Sakit dr Soetomo, Surabaya, Senin malam.

Pengurus pondok, Abdul Manan, saat dihubungi lewat telepon selulernya, mengatakan almarhum wafat sekitar pukul 22.50 WIB, karena sakit komplikasi yang dideritanya serta liver.

"Beliau sudah lama sakit, karena kondisinya yang sudah parah, tadi malam wafat di rumah sakit. Sampai saat ini, jenazah juga masih di rumah sakit, dan rencananya segera dibawa ke Kediri," katanya menjelaskan.

KH Munif adalah salah satu pengasuh Pondok Pesantren Queen Al Falah di Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri yang merupakan pondok khusus putri.

Beliau adalah putra ke lima dari pendiri Pondok Pesantren Al Falah, KH Djazuli Utsman. Beliau juga masih bersaudara dengan sejumlah pengasuh lainnya di pondok tersebut adalah KH Zainuddin Djazuli (Gus Din), KH Nurul Huda (Gus Dah), serta Gus Sabut yang merupakan putra almarhum KH Hamim Dazuli atau Gus Miek.

Menurut Abdul, kondisi kesehatan Gus Munif sudah mulai turun sejak pukul 19.00 WIB. Bahkan, dokter yang merawat pun juga sudah angkat tangan, karena kondisi kesehatannya kian memburuk, hingga akhirnya beliau wafat.

Untuk saat ini, kata dia, para santri sudah diminta untuk membacakan doa-doa dan membaca Al Quran, yaitu Surat Al Fatihah. Mereka juga membacakan bacaan tahlil yang ditujukan kepada almarhum, agar arwahnya tenang.

Menyinggung tentang rencana pemakaman, Abdul mengatakan, akan dimakamkan di pemakaman keluarga di sekitar pondok. Rencananya, jenazah dimakamkan setelah shalat Dhuhur atau sekitar pukul 12.00 WIB.

"Nanti pemakaman setelah shalat Dhuhur, sambil menunggu anggota keluarga lainnya," ucapnya.

Sejumlah santri di pondok juga sudah mempersiapkan rencana kedatangan jenazah. Namun, belum nampak ucapan ikut berbela sungkawa di sekitar lokasi pondok.

Wafatnya KH Munif Djazuli adalah pukulan berat bagi keluarga, santri, maupun warga di Kabupaten Kediri dan kota lainnya di tanah air. Sebelumnya, pada pertengahan Januari 2012 ini, pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, KH Imam Yahya Mahrus, juga wafat akibat komplikasi. (SAS/A026)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2012