Yogyakarta (ANTARA News) - Sri Paduka Paku Alam IX merayakan upacara "tingalan dalem" atau ulang tahun ke-76 Tahun Jawa dengan menggelar ritual di Bangsal Sewatama Pura Pakualam Yogyakarta, Selasa.

Ritual upacara "tingalan dalem" ke-76 tahun jawa tersebut telah dimulai sejak Senin (30/1) dengan membuat apem. Apem dan tumpeng yang dibuat sesuai usia Paku Alam IX tersebut kemudian dibagikan ke kerabat dan masyarakat.

Selain itu, pada hari yang sama, Sri Paduka Paku Alam IX juga menganugerahkan gelar kepada 60 tokoh masyarakat, baik kenaikan pangkat atau memperoleh gelar baru.

(E013/Y008)

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2012