Kairo (ANTARA) - Pusat Kebudayaan China (China Cultural Center) di Kairo pada Selasa (27/9) mendonasikan sejumlah buku dan produk audio visual ke Bibliotheca Alexandrina, sebuah perpustakaan besar di Kota Alexandria di pesisir Mediterania Mesir.

Donasi tersebut antara lain berupa 952 eksemplar buku dan produk audio visual di bidang politik, budaya, pariwisata, dan seni.

"Buku merupakan jembatan penting bagi peradaban manusia untuk berkomunikasi satu sama lain," kata Zhang Tao, Kuasa Usaha (charge d'affaires) Kedutaan Besar China di Mesir.
 
   Pada hari yang sama, Konsul Jenderal China di Alexandria Yang Yi bersama Direktur Bibliotheca Alexandrina Ahmed Zayed, Konsul Jenderal China Alexandria Yang Yi dan Direktur Bibliotheca Alexandrina Ahmed Zayed, masing-masing atas nama Perpustakaan Zhejiang China dan Perpustakaan Alexandria, menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) untuk memfasilitasi berbagai dokumen, akademik, dan pertukaran individu. 27 September 2022.[Photo/Xinhua]


Pada hari yang sama, Konsul Jenderal China di Alexandria Yang Yi bersama Direktur Bibliotheca Alexandrina Ahmed Zayed, masing-masing atas nama Perpustakaan Zhejiang China dan Perpustakaan Alexandria, menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) untuk memfasilitasi berbagai dokumen, akademik, dan pertukaran individu.

Ketika menyampaikan terima kasih kepada China atas donasi tersebut, Zayed mengatakan bahwa penandatanganan MoU itu akan mempererat kerja sama antara Mesir dan China di bidang kebudayaan. 
 
 

 

Pewarta: Xinhua
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2022