Jakarta (ANTARA) - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria berharap pembangunan "Street Kiosk" menjadi
media untuk menghubungkan unsur pariwisata, Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan ruang publik menuju Jakarta sebagai kota global.

Melalui "Street Kiosk" Jakarta melakukan
salah satu langkah, yakni menyediakan ruang interaksi inklusif di tengah kota Jakarta sebagai tempat terbuka.

Dengan mendapat respon positif, Ahmad Riza Patria saat peresmian di Taman Dukuh Atas Jakarta, Rabu, Jakarta memperbaiki tampilannya.

"Kita harus bebenah, mempercantik kota Jakarta, membangun infrastruktur perkotaan, pengendalian banjir, trotoar, jalan sepeda dan semua sektor tidak terkecuali seni budaya, olahraga," katanya.

Selain itu ingin memastikan kota Jakarta menjadi nyaman dan damai. "Kita juga ingin membuat Jakarta sebagai kota global," katanya.

Baca juga: DKI hadirkan fasilitas pemasaran UMKM di Dukuh Atas

Riza melanjutkan dampak pandemi COVID-19 ini telah mengubah banyak hal dalam kehidupan, termasuk dari sisi ekonomi maupun perilaku konsumsi dari masyarakat.

"Mari kita melangkah maju dari dampak pandemi COVID-19 ini yang telah mengubah banyak hal dalam kehidupan kita termasuk dari sisi ekonomi maupun perilaku konsumsi dari masyarakat," katanya.

Riza memahami bahwa perbatasan mobilitas masyarakat yang menghubungkan daya beli masyarakat yang signifikan telah mengubah siklus ekonomi. UMKM dan ekonomi kreatif menjadi salah satu industri yang mengalami pengaruh besar akibat pandemi COVID-19.

Selain itu, Riza berharap UMKM dan ekonomi kreatif dapat memasarkan produknya melalui "Karya Kreasi Orang Jakarta" dan mendorong masyarakat untuk menggunakan produk dalam negeri.

"Kita juga ingin 'oleh-oleh' dari Jakarta dapat dinikmati untuk kenang-kenangan, bukan hanya warga Jakarta dan Indonesia tetapi terhadap wisatawan dunia," katanya.

Baca juga: Dishub DKI minta pengunjung CFW gunakan angkutan umum

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus mendukung adanya peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) melalui belanja pemerintah. Upaya ini selaras dengan pemerintah gerak nasional, bangga buatan Indonesia yang telah dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo.

Untuk memastikan kelanjutan pada program P3DN diperlukan dukungan untuk memprioritaskan produk lokal kepada dunia khususnya di wilayah DKI Jakarta.

Selain menyediakan ruang untuk pelaku UMKM, juga dapat memberikan ruang bagi masyarakat Jakarta untuk saling berinteraksi, berkreasi serta berkomunikasi.

Pemerintah Provinsi (Pemprov)!DKI Jakarta bersama BUMD milik DKI Jakarta Jakarta Tourisindo (Jakarta Experience Board/JXB) menghadirkan fasilitas pemasaran produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, pada akhir tahun 2022.

"Karya Kreasi Orang Jakarta (KKOTA) Street Kiosk" menyediakan ruang interaksi inklusif di tengah kota Jakarta sebagai tempat terbuka yang dapat dimanfaatkan untuk para komunitas.
 

Pewarta: Ulfa Jainita
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022