Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita seputar Jakarta pada Senin menarik untuk dibaca kembali sebagai referensi pada Selasa pagi, di antaranya:

Polda Metro: Konser "Berdendang Bergoyang" dibatalkan demi keselamatan

Polda Metro Jaya membatalkan konser musik "Berdendang Bergoyang" di Istora Senayan Jakarta pada Minggu (30/10) demi keselamatan penonton.

"Polda menyatakan kegiatan itu kita hentikan, karena mempertimbangkan keselamatan jiwa penonton. Kita tidak ingin adanya korban jatuh," kata Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan saat dikonfirmasi di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya

Jakarta Barat tetap pantau kondisi anak gagal ginjal akut

Pemerintah Kota Jakarta Barat (Pemkot Jakbar) tetap memantau kondisi anak gagal ginjal akut, meski beberapa di antaranya sudah dinyatakan sembuh dan sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit.

"Walau sudah sembuh, tetap kita pantau," kata Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Erizon Safari saat dihubungi di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya

Jakarta Selatan imbau sekolah ciptakan kantin sehat dan bersih

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) mengimbau sekolah di tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat di daerah itu untuk menciptakan kantin sehat dan bersih agar para siswa bisa mengonsumsi makanan berkualitas.

"Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk menciptakan kantin sekolah sehat dan bersih," kata Kepala Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Kota Administrasi Jakarta Selatan Dedy Dwi Widodo dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya

Pemkab Kepulauan Seribu tuntaskan pembangunan Taman Interaktif

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu, Provinsi DKI Jakarta, telah menuntaskan Taman Interaktif di dermaga utara Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan dan mempersilakan warga Kelurahan Pulau Tidung mengakses taman tersebut karena seluruh pekerjaan teknis sudah rampung.

Kepala Seksi (Kasi) Pencahayaan Kota Unit Kerja Teknis 2 Kepulauan Seribu, Wibi Abdi mengatakan, serah terima seluruh pekerjaan yang dilakukan secara resmi dari penyedia jasa kepada Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) telah dilakukan pada 21 Oktober 2022.

"Alhamdulillah pekerjaan Taman Interaktif sudah selesai, sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat setempat," ujar Wibi di Kepulauan Seribu, Jakarta, Senin.

Baca selengkapnya

Tim PORA Imigrasi Jakut mendata 25 WNA di apartemen Kelapa Gading

Tim Pengawasan Orang Asing (PORA) Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksa Imigrasi Jakarta Utara mendata sebanyak 25 Warga Negara Asing (WNA) melalui operasi gabungan di apartemen kawasan Kelapa Gading.

"25 WNA didata saat pelaksanaan operasi gabungan Tim PORA Jakut," kata Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksa Imigrasi Jakarta Utara Bong Bong Prakoso Napitupulu di Jakarta Utara, Senin.

Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022