Sumenep (ANTARA News) - Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kabupaten Sumenep dr Moh Saleh meminta masyarakat berhati-hati bila membutuhkan darah di luar keluarga besarnya. Karena dari sekian penyumbang darah ke PMI Sumenep, Madura, Jawa Timur, untuk pertamakalinya ditemukan satu kasus yang positif mengidap HIV. "Masyarakat harus lebih berhati-hati bila membutuhkan darah di luar keluarga besarnya," ujar Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Sumenep, dr Moh. Saleh, Rabu. Ia menjelaskan, terungkapnya pendonor darah positif mengidap HIV setelah darah yang diambil dites ke laboratorium. Saleh yang enggan menyebutkan identitas pendonor yang mengidap HIV itu mengatakan, di wilayah Sumenep diduga masih ada orang yang menderita penyakit yang mematikan tersebut, terutama yang telah merantau ke luar daerah. Menyusul temuan kasus yang pertama dari kalangan pendonor darah tersebut, PMI akan terus melakukan pengawasan terhadap para pendonor darah, melalui Dinas Kesehatan Sumenep. "Kami berharap tidak terjadi lagi, agar HIV tidak menular ke orang lain. Identitas pengidap HIV tidak perlu disebarkan, yang penting warga harus lebih waspada," ucap Saleh.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2006