Saya jalan-jalan melihat perkembangan STP, bagus dan luar biasa
Solo (ANTARA) - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menilai kawasan riset dan teknologi Solo Techno Park (STP) di Kentingan Kecamatan Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah, mengalami perkembangan pesat.

"Saya jalan-jalan melihat perkembangan STP, bagus dan luar biasa," kata Pratikno yang didampingi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka usai melihat keliling di kawasan STP Surakarta, Minggu.

Mensesneg Pratikno mengaku meninjau STP tersebut untuk melihat perkembangannya. STP sebagai pusat kegiatan produktif yang rencananya untuk tahap pertama  akan diresmikan oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto pada Senin (6/2/2023).

Praktino mengatakan sudah lama tidak melihat STP. Dirinya melihat STP pada saat awal Gibran menjadi Wali Kota Surakarta dan terakhir ini, perkembangannya luar biasa.

"STP ini, inovasinya sudah luar biasa," kata Pratikno.

Namun, Mensesneg enggan memberikan keterangan soal rencana peresmian STP sebagai pusat perdagangan dan e-commerce.

Sementara itu, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan STP sudah siap semuanya.

"Jadi Menko Perekonomian rencana akan launching seluruh pengembangan kawasan STP ini," kata Gibran.

Direktur STP Yudit Cahyantoro mengatakan kawasan sains dan teknologi STP di Surakarta, telah selesai pembangunan tahap pertama dengan ditandai rampungnya pembangunan Gedung Gumarang dan Sembrani.

Yudit menjelaskan Gedung Gumarang dan Sembrani merupakan fasilitas untuk perkantoran pembinaan UMKM dan juga sebagai pusat ekosistem digital di Surakarta.

Selain itu, fasilitas lainnya di STP antara lain Mandiri Digipraneur Hub, Shopee Solo Creative & Innovation Hub.

"Jadi Gedung Gumarang dan Sembrani itu, kerja sama antara Pemerintah Kota Surakarta dengan Shopee internasional," kata Yudit.


Baca juga: Solo Techno Park jadi venue tenis meja ASEAN Para Games 2022
Baca juga: Menristek : Science Techno Park Unand jadi wadah hilirisasi riset
Baca juga: Pemkot Surakarta harap pengusaha muda kontribusi pemulihan ekonomi

Pewarta: Bambang Dwi Marwoto
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2023