Jakarta (ANTARA) - Beragam berita ekonomi telah disiarkan Kantor Berita ANTARA sepanjang Kamis (16/2) kemarin, mulai dari Bank Indonesia (BI) yang menahan suku bunga acuan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) 5,75 persen, hingga insentif kendaraan listrik akan diprioritaskan bagi roda dua atau sepeda motor.

Berikut sejumlah berita ekonomi sepanjang Kamis (16/2) yang patut Anda simak kembali untuk memulai hari:


BI pertahankan suku bunga acuan pada posisi 5,75 persen

Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (RDG BI) pada 15-16 Februari 2023 memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan BI alias BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) pada posisi 5,75 persen.

Suku bunga deposit facility juga dipertahankan pada posisi 5 persen dan suku bunga lending facility juga tetap di level 6,5 persen.

"Keputusan ini tetap konsisten dengan stance kebijakan moneter pre-emptive dan forward looking untuk memastikan terus berlanjutnya penurunan ekspektasi inflasi dan inflasi ke depan," kata Gubernur BI Perry Warjiyo dalam Pengumuman Hasil RDG Februari 2023 yang dipantau dalam jaringan di Jakarta, Kamis.

Berita selengkapnya

 

Mendag makin optimistis dengan kinerja perdagangan 2023

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan optimistis dengan kinerja perdagangan Indonesia 2023 setelah menghasilkan surplus yang cukup tinggi sebesar 3,87 miliar dolar AS pada awal tahun ini.

"Perdagangan di awal tahun ini menunjukkan kinerja yang cukup baik. Neraca perdagangan pada Januari 2023 menghasilkan surplus sebesar 3,87 miliar dolar AS," kata Zulkifli dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis.

Berita selengkapnya

 

LPS siapkan aturan turunan UU P2SK untuk jamin polis asuransi

Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan LPS sedang menyiapkan struktur organisasi dan peraturan-peraturan turunan dari Undang-Undang Pengembangan dan Penguatan Sistem Keuangan (P2SK) untuk menjalankan program penjaminan polis (PPP).

Program penjaminan polis akan dijalankan oleh LPS dalam 5 tahun sejak UU P2SK disahkan atau pada 2028.

“Kami tengah melakukan persiapan seluruh peraturan pelaksanaan dari amanat baru tersebut. Selain itu kami juga menyusun struktur organisasi yang baru untuk mendukung PPP, semoga dalam waktu dekat persiapan itu sudah matang,” katanya di Jakarta, Kamis.

Berita selengkapnya

 

Menteri ESDM: Sekretariat JETP siap wujudkan pendanaan transisi energi

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif mengatakan Sekretariat Just Energy Transition Partnership (JETP) yang disepakati oleh pemimpin negara di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali tahun 2022 siap bekerja merealisasikan kerja sama pendanaan transisi energi.

“Sekretariat JETP telah terbentuk dan resmi berkantor di Kementerian ESDM, tempat ini akan menjadi pusat informasi, perencanaan dan koordinasi, serta pemantauan dan evaluasi pelaksanaan proyek JETP seperti yang diinstruksikan oleh Tim Gugus Tugas”, ujar Menteri Arifin, di sela pertemuan bersama delegasi IPG JETP, di Jakarta, Kamis.

Berita selengkapnya

 

Presiden Jokowi: Pemerintah prioritaskan beri insentif motor listrik

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan bahwa pemerintah memprioritaskan pemberian insentif bagi kendaraan listrik roda dua atau sepeda motor listrik.

“Tentu saja yang didahulukan akan motor dulu. Wong tadi yang mobil-mobil listrik saya tanya ngantri-nya ada yang setahun, ada yang 2 bulan, 6 bulan indent, apalagi diberi insentif,” kata Presiden Jokowi usai menghadiri Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di Jakarta, Kamis.

Berita selengkapnya



Baca juga: Kemarin, industri smelter nikel hingga mitigasi kebakaran hutan
Baca juga: Kemarin, SKK Migas temukan cadangan gas dan Mentan dorong inovasi
Baca juga: Kemarin, Indonesia-Malaysia lindungi sawit dan stok pupuk subsidi aman


Pewarta: Indra Arief Pribadi
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2023