Kami meyakini bahwa Indonesia dapat menjadi negara adi budaya yang SDM-nya berkepribadian unggul dalam kebudayaan
Jakarta (ANTARA) - Ikatan Alumni Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (ILUNI FIB UI) mendorong para mahasiswa dan alumni untuk bisa berkontribusi membangun kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam rangka menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Kami meyakini bahwa Indonesia dapat menjadi negara adi budaya yang SDM-nya berkepribadian unggul dalam kebudayaan,” kata Ketua Umum ILUNI FIB UI Periode 2022-2025 Patria Pinandita Ginting Suka di Jakarta, Selasa.

Patria menuturkan para alumni FIB UI yang berkarier di berbagai bidang bisa mempraktikkan prinsip gotong royong untuk mengkreasikan ekosistem kolaborasi yang berdampak terhadap pembangunan SDM.

Merujuk data Badan Pusat Statistik (BPS), Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia pada 2022 mencapai 72,91 atau meningkat 0,86 persen dibandingkan tahun sebelumnya yaitu 72,29.

Salah satu upaya untuk mendorong kontribusi para alumni adalah dengan diadakannya kegiatan yang meliputi program berbasis budaya, kewirausahaan, ekonomi kreatif, literasi dan sosial.

Baca juga: ILUNI UI minta perguruan tinggi perhatikan aspek kualitas pembelajaran

Program itu berkonsep Kelompok Kerja (Pokja) dengan mengedepankan prinsip kolaborasi untuk mengkreasikan kolam talenta atau talent pool para alumni dan mahasiswa FIB UI.

“ILUNI FIB UI meyakini kolaborasi dan semangat gotong royong di Pokja akan mencetak kolam talenta,” ujarnya.

Menurut Patria, kolaborasi itu akan semakin memacu partisipasi aktif para alumni FIB UI, mahasiswa, dosen, karyawan dan pemangku kepentingan lainnya di kampus FIB UI dalam meningkatkan SDM Indonesia.

Terlebih lagi, kata dia, ILUNI FIB UI meyakini para alumni FIB UI memiliki ketrampilan yang adaptif untuk mengadopsi kebaruan di era penuh turbulensi, ketidakpastian, kebaruan dan ambiguitas seperti saat ini.

Berdasarkan data FIB UI, rata-rata lulusan FIB UI mencapai 800-900 orang per tahun dan merupakan talenta yang potensial untuk mengabdi di berbagai bidang sehingga berdampak terhadap pembangunan nasional.

Sementara itu Ketua Umum ILUNI UI Didit Ratam mengapresiasi ILUNI FIB UI yang berkolaborasi dan bersinergi untuk berkontribusi mengembangkan SDM Indonesia.

“Saya berharap ILUNI FIB UI memperluas kolaborasi serta memberikan dampak nyata terhadap pengembangan SDM di masa mendatang,” tegas Didit.

Baca juga: ILUNI UI himpun donasi lebih dari Rp1 miliar untuk penyintas gempa
Baca juga: SICT ILUNI FTUI dirikan sekolah darurat terdampak gempa di Cianjur



Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023