Jakarta (ANTARA) - Badan wasit Liga Inggris (PGMOL) bakal meninjau insiden dugaan sikutan yang dilakukan asisten wasit Constantine Hatzidakis terhadap bek Liverpool Andrew Robertson dalam pertandingan Liga Premier melawan Arsenal, Minggu waktu setempat.

Kejadian itu terjadi saat jeda babak pertama ketika Robertson mendatangi Hatzidakis dan meraih tangannya. Melalui tayang televisi asisten wasit itu mengangkat lengannya dan mengayunkan ke arah bek berkebangsaan Skotlandia itu.

Robertson marah dan melayangkan protes namun usahanya berujung kartu kuning yang diberikan oleh wasit Paul Tierney.

Baca juga: Roberto Firmino selamatkan Liverpool dari kekalahan atas Arsenal

Melansir dari ESPN, PGMOL mengetahui insiden yang melibatkan asisten wasit Constantine Hatzidakis dan bek Liverpool Andrew Robertson di babak pertama pada pertandingan Liverpool melawan Arsenal di Anfield. Mereka akan meninjau masalah ini secara penuh setelah pertandingan selesai.

Setelah kejadian itu tidak ada tindakan yang diambil untuk asisten wasit yang tetap menjalankan tugasnya di pinggir lapangan sampai laga usai.

"Saya tidak melihatnya. Saya rasa rekaman itu dapat menunjukkannya, tetapi saya tidak dapat berkomentar karena saya tidak melihatnya," komentar pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengenai insiden yang melibatkan pemainnya kepada ESPN.

Baca juga: Crystal Palace balikkan keadaan untuk hajar Leeds United 5-1

Dalam pertandingan itu tim tuan rumah Liverpool ditahan imbang atas Arsenal, 2-2. The Reds sempat tertinggal melalui dua gol yang diperoleh The Gunners lewat sepakan Gabriel Martinelli ('8) dan Gabriel Jesus ('28).

Sebelum akhir babak pertama Liverpool memperkecil kedudukan lewat tandukan Mohamed Salah ('42). Salah sebenarnya memperoleh kesempatan untuk menyamakan kedudukan melalui penalti menit ke-54 namun eksekusinya gagal.

The Reds baru bisa menyamakan kedudukan setelah sontekan Roberto Firmino gagal diantisipasi kiper Arsenal Aaron Ramsdale pada menit ke-87.

Dengan hasil ini Liverpool tertahan di posisi delapan klasemen dengan raihan 44 poin dan semakin jauh dengan zona Liga Champions. Sementara Arsenal tetap di puncak klasemen dengan raihan 73 poin atau selisih enam poin dengan Manchester City di peringkat dua.

Baca juga: Tiga suporter Wolverhampton ditangkap terkait nyanyian homofobia

Pewarta: Fajar Satriyo
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2023